Miris! Taliban Larang Perempuan Afganistan Belajar di Universitas

- 21 Desember 2022, 12:59 WIB
Anak perempuan di Afghanistan dilarang bersekolah oleh Taliban.
Anak perempuan di Afghanistan dilarang bersekolah oleh Taliban. /Reuters/

DEMAK BERITA – Taliban kelompok militer yang menguasai Afganistan mengeluarkan larangan bagi perempuan di negara itu untuk belajar di universitas.

Larangan itu turun langsung dari kementerian pendidikan tinggi Afganistan di bawah Taliban yang mengatakan bahwa siswa perempuan tidak diizinkan belajar di universitas di sana sampai pemberitahuan lebih lanjut.

Juru bicara kementerian pendidikan tinggi Afganistan juga mengkonfirmasi surat instruksi agar universitas negeri dan swasta di Afghanistan segera menangguhkan akses belajar para murid perempuan

“Diinformasikan untuk segera melaksanakan perintah penangguhan pendidikan perempuan sampai pemberitahuan lebih lanjut,” tulis surat yang ditandatangani Neda Mohammad Nadeem Menteri Pendidikan Tinggi Afganistan, dikutip dari Al Jazeera.

Baca Juga: Menlu Retno Marsudi dalam Forum PBB Sampaikan Indonesia Salurkan 3 Juta Dolar untuk Bantu Afghanistan

Ziaullah Hashimi juru bicara kementerian juga mengkonfirmasi perintah tersebut.

Keputusan ini muncul setelah Taliban mengetahui banyak mahasiswi yang mengikuti ujian akhir semester di universitas.

Taliban membela larangan ini dilakukan untuk menjaga "kepentingan nasional" dan "kehormatan" perempuan.

Beberapa pejabat Taliban juga mengatakan larangan pendidikan di universitas ini hanya bersifat sementara.

Halaman:

Editor: Erwina Rachmi Puspapertiwi

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x