Oleh-Oleh Khas Demak Mulai dari Makanan, Minuman Hingga Karya Seni Kaligrafi

25 April 2023, 11:00 WIB
Keripik Daun Brayo Khas Demak /Twitter/_maysuri

DEMAK BICARA - Berikut deretan oleh-oleh khas Demak yang bisa menjadi buah tangan saat mengunjungi kota para wali, muli dari makanan hingga kerajinan karya seni.

Demak selain terkenal dengan tempat wisata religi, kota ini juga menawarkan oleh-oleh kuliner yang khas ketika mengunjungi atau liburan lebaran 2023 di tempat ini.

 

Banyak rekomendasi kuliner yang mempunyai cita rasa yang enak gurih dan manis yang ditawarkan dan bisa menjadi oleh-oleh khas Demak untuk dibawa mudik.

Dan Salah satu oleh-oleh khas Demak adalah abon lele dan brayo yang menjadi salah satu kuliner dari kota ini adapun berikut rekomendasi beberapa kuliner dan kerajinan oleh-oleh khas Demak.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata di Tasikmalaya Mulai Dari Pantai, Waterpark, Curug dan Danau

10 Oleh Oleh Khas Demak

1. Abon Lele

Abon Lele mempunyai cita rasa manis dan gurih, seperti namanya abon ini terbuat dari olahan ikan lele.

2. Kerupuk Catak

Kerupuk Catak adalah kerupuk yang mempunyai bahan dasar ikan yang memberikan sensasi gurih saat menikmatinya.

3. Kerupuk Udang Tambak

Kerupuk Udang Tambak mempunyai cita rasa yang gurih dan renyah cocok untuk dijadikan oleh oleh untuk keluarga.

4. Brayo

Brayo sendiri merupakan keripik dengan bahan dasar Brayo atau mangrove atau bakau yang digunakan adalah mangrove berjenis avicennia atau api-api.

Selain enak, brayo juga memiliki manfaat yang baik untuk tubuh karena terbuat dari bayam.

5. Wingko Salem

Wingko Salem menjadi oleh oleh khas Demak karena masih menggunakan pengolahan secara tradisional makanan ini mempunyai cita rasa yang manis dan gurih dengan tekstur yang kenyal dan lembut.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata Religi di Demak Pas Dikunjungi Saat Bulan Syawal Atau Libur Lebaran 2023

6. Cocktail Belimbing

Cocktail Belimbing, merupakan salah satu minuman yang bisa kamu beli untuk oleh-oleh khas Demak yang menjadi salah satu penghasil belimbing unggulan.

7. Jambu Air

Demak menjadi salah satu penghasil buah unggul dan jambu air Demak bisa menjadi salah satu pilihan dimana memiliki rasa yang lebih manis dari pada jambu air pada umumnya.

8. Ikan Crispy

Sama halnya dengan kerupuk ikan, ikan crispy merupakan salah satu makanan dengan olahan ikan yang mempunyai cita rasa gurih.

9. Kue Rangin

Kue Rangin merupakan makanan yang terbuat dari bahan utama tepung beras dan santan yang memberikan cita rasa yang gurih dan enak.

10. Kerajinan kaligrafi

Selain berbagai makanan Demak juga menjadi salah satu penghasil kerajinan kaligrafi yang menyajikan berbagai bentuk dan ukuran dengan banyak variasi yang bisa menjadi pilihan pengunjung saat membelinya mulai dari kaca, kayu, hingga alumunium.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Menyuguhkan Spot Foto Menarik, Mulai dari Wisata Alam Hingga Kuliner

Itulah beberapa oleh-oleh khas Demak yang bisa kamu beli saat mengunjungi kota ini.***

Editor: Rika Rismayanti

Tags

Terkini

Terpopuler