Tak Lagi dicolok ke Hidung, Tes PCR Kini Bisa dilakukan dengan Cara Berkumur

- 3 September 2021, 19:00 WIB
Tak Lagi dicolok ke Hidung, Tes PCR Kini Bisa dilakukan dengan Cara Berkumur
Tak Lagi dicolok ke Hidung, Tes PCR Kini Bisa dilakukan dengan Cara Berkumur /Kemenkes

Demak Bicara – Tes PCR biasanya menggunakan metode mencolokkan alat kedalam hidung, hal tersebut digunakan supaya dapat mengambil sampel lendir yang ada dalam tubuh kita untuk selanjutnya dites apakah terdapat virus Covid-19 atau tidak.

Terdapat alat tes PCR baru yang menggunakan metode berkumur, alat tersebut bernama bernama BioSaliva yang diproduksi langsung oleh PT. Biofarma.

Alat tes RT Polymerase Chain Reaction (PCR) mempunyai tingkat sensifitas sampai 95% yang dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif selain menggunakan PCR Kit.

Baca Juga: Sah Park Seojoon Bintangi Film Marvel. Catat Ya!

BioSaliva menjadi jawaban atas tantangan dari laboratorium klinis dengan adanya kebutuhan testing di wilayah Indonesia yang pada umumnya berada jauh dari fasilitas kesehatan.

Adanya alat tersebut, telah mendapatkan izin edar dari  Kementerian Kesehatan dengan Nomor KEMENKES RI AKD 10302120673 tanggal 1 April 2021.

Cara menggunakan BioSaliva adalah dengan berkumur dibagian dalam tenggorokan, sebelum melakukannnya orang tersebut dianjurkan untuk tidak makan dan minum, selain itu tidak diperbolehkan merokok selama satu jam sebelum berkumur.

Sebelum berkumur dengan BioSaliva, pengguna diberikan intruksi untuk menarik nafas sekuat mungkin lantas batukkan sedikit untuk mengeluarkan dahak.

Kemudian masukkan cairan kumur BioSaliva ke dalam mulut lantas mulai berkumur di pada bagian dalam tenggorokan.

Halaman:

Editor: Tegar Aji Saputra

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah