Ghaffar Arsalan-Rafif Afkari Rekomendasi 15 Nama Bayi Laki-laki Islami Terbaik Cek Selengkapnya di Sini

- 28 September 2022, 21:07 WIB
Dengan arti baik dan doa di dalamnya rangkaian nama bayi laki-laki islami ini dirasa pas disematkan untuk putra tercinta.
Dengan arti baik dan doa di dalamnya rangkaian nama bayi laki-laki islami ini dirasa pas disematkan untuk putra tercinta. /IRWAN NATSIR/PR

 

DEMAK BICARA - Inspirasi nama bayi laki-laki islami pilihan dengan arti terbaik ada dalam artikel ini, pas untuk ayah bunda yang sedang mencari asma untuk putra terkasih.

Di bawah ini ada 15 rangkaian nama bayi laki-laki islami disertai arti di setiap katanya, yang memungkinkan untuk merangkai kembali asma terbaik sesuai pilihan.

Dengan arti baik dan doa di dalamnya rangkaian nama bayi laki-laki islami ini dirasa pas disematkan untuk putra tercinta.

Berikut kami rangkum dan kutip 15 rangkaian nama bayi laki-laki dari YouTube Bunda Una, islami namun tetap modern dengan arti baik.

1. Fajar Latief

Artinya anak laki-laki yang lemah lembut dan selalu menyenangkan seperti cahaya pagi.

● Fajar : cahaya pagia
● Latief : lemah lembut dan selalu menyenangkan

2. Ghaffar Arsalan

Artinya anak laki-laki yang lemah lembut dan sangat terpandang.

● Ghaffar : bersedia mengampuni, lembut hati
● Arsalan :nama seorang tokoh Islam

3. Halim Amaluddin

Artinya anak laki-laki lembut, penyabar dan selalu berbuat baik.

● Halim : lembut dan penyabar
● Amaluddin : amal atau perbuatan baik

4. Hakim Luqman

Artinya diharapkan menjadi laki-laki dengan sifat adil dan selalu di jalan yang benar.

● Hakim : adil dan bijaksana
● Luqman : jalan yang terang

5. Hanif Basysyar

Artinya laki-laki islam yang memberikan kabar gembira dan jalan kebenaran kepada Allah.

● Hanif : muslim yang lurus
● Basysyar : yang banyak memberikan kabar gembira

6. Haarits Abrar

Artinya laki-laki yang pekerja keras dan banyak berbuat amal kebajikan.

● Haarits : yang membajak tanah
● Abrar : golongan yang berbuat kebajikan

7. Ilyasa Zuhary

Artinya anak laki-laki yang berakhlak mulia dengan kasih sayang.

● Ilyasa : nabi ke-20
● Zuhary : sifat pengasih dan penyayang

8. Jamal Ammar

Artinya anak laki-laki yang tampan dan gagah serta memiliki keimanan yang kuat.

● Jamal : tampan dan gagah
● Ammar : memiliki keimanan yang kuat

9. Khaalid Rakin

Artinya bayi laki-laki yang menjadi harapan kedua orang tua nya dan memiliki ketetapan hati.

● Khaalid : tetap ditempatnya, kekal
● Rakin : penuh harapan

10. Khairil Nafil

Artinya anak laki-laki yang selalu bisa melakukan ibadah dan amal yang baik selama hidupnya.

● Khairil : terbaik
● Nafil : amal tambahan

11. Luqman Fauzil

Artinya anak laki-laki yang akan menjadi pemimpin yang penuh kebijaksanaan.

Baca Juga: Inilah Daftar Skuad Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia 2022, tanpa Ardiansyah Runtuboy?

● Luqman : nama orang yang bijaksana
● Fauzil : pemimpin yang bijaksana, kemenangan

12. Malik Fawwaz

Artinya anak laki-laki yang akan menjadi penguasa dan dikelilingi oleh kebahagiaan serta keberuntungan.

● Malik : menguasai
● Fawwaz : bahagia dan beruntung

13. Nuraz Tamir

Artinya bayi laki-laki yang kaya dan diangkat derajatnya oleh Allah.

● Nuraz : kekayaan
● Tamir : tinggi seperti pohon palem

Baca Juga: Cantik! 10 Rangkaian Inspirasi Nama Bayi Perempuan Islami 2 Kata Contoh: Nafia Yecenia dan Zita Zachra

14. Qolbu Ghiffari
Artinya anak laki-laki yang mudah memaafkan dan penuh ketulusan hati.

● Qolbu : hati, sesuatu yang halus
● Ghiffari : bentuk lain dari Ghofur artinya pemaaf

15. Rafif Afkari

Artinya anak laki-laki yang berakhlak baik dengan penuh kebijaksanaan.

● Rafif : anak yang sholeh, berakhlak baik
● Afkari : yang bijak

Baca Juga: Klasemen Sementara Liga 2 Indonesia Pekan ke 6 2022-2023 Lengkap dari Group Barat Tengah Hingga Timur

Rangkaian nama bayi laki-laki diatas bisa menjadi pilihan terbaik untuk sang putra.***

 

Editor: Diaz A Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x