Preview Spanyol vs Georgia Babak 16 Besar Euro 2024, Potensi Kejutan dari Tim Debutan

- 30 Juni 2024, 19:15 WIB
Preview Spanyol vs Georgia Babak 16 Besar Euro 2024.
Preview Spanyol vs Georgia Babak 16 Besar Euro 2024. /Reuters/Kacper Pempel/

Meskipun baru pertama kali tampil di ajang Euro, Georgia tidak bisa dianggap remeh. Mereka menunjukkan performa mengesankan di fase grup.

Georgia tergabung dalam Grup F bersama Portugal, Turki, dan Republik Ceko. Meskipun tidak diunggulkan, Georgia berhasil melaju ke babak 16 besar.

Pencapaian paling mencolok mereka adalah kemenangan 2-0 atas Portugal pada pertandingan terakhir grup, yang membuktikan kemampuan mereka untuk bersaing dengan tim-tim besar.

Namun, dalam laga melawan Spanyol, Georgia akan kehilangan Anzor Mekvabishvili yang harus absen karena hukuman larangan bermain. Meski begitu, Georges Mikautadze diperkirakan akan tetap menjadi andalan utama di lini depan Georgia.

Prediksi susunan pemain

Berikut ini prakiraan susunan pemain yang akan diturunkan oleh kedua kesebelasan:

Spanyol
Simon (PG), Carvajal, Le Normand, Laporte, Cucurella, Pedri, Rodri, Ruiz, Yamal, Williams, Morata.
Pelatih: Luis de la Fuente.

Georgia
Mamardashvili (PG), Tsitaishvili, Dvali, Kashia, Kverkvelia, Kakabadze, Kochorashvili, Kiteishvili, Chakvetadze, Kvaratskhelia, Mikautadze.
Pelatih: Willy Sagnol.

Prediksi skor:
Spanyol 2-0 Georgia.

Itulah preview pertandingan Euro 2024 babak 16 besar yang mempertemukan Spanyol vs Georgia.***

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah