Bupati Demak Sosialisasi SIDUKUMERAH

- 23 Agustus 2021, 17:08 WIB
Bupati Demak Sosialisasi SIDUKUMERAH
Bupati Demak Sosialisasi SIDUKUMERAH /Tangkaplayar / Instagram @dr.eistianah/

Demak Bicara - Bupati Demak dr. Hj. Eisti'anah, S.E., sosialisasikan SIDUKUMERAH pagi ini, Senin, 23 Agustus 2021.

Dalam keterangan unggahan instagram miliknya @dr.eistianah, Bupati Demak menjelaskan maksud SIDUKUMERAH yang baru saja dilaunchingnya.

"Alhamdulillah pagi tadi kita telah melangsungkan Launching SIDUKUMERAH (Sistem Informasi Pembentukan Produk Hukum Daerah) yang ada di Kab. Demak," ungkap Bupati Demak pada instagramnya.

Baca Juga: Baru 1 Bulan Berjalan Sudah Melayani 60 Pasien, Ketua Tim UVHC Berharap Dapat Kerja Sama Dengan Pemprov Jateng

Dirinya menambahkan, bahwa SIDUKUMERAH tersebut merupakan salah satu langkah perwujudan dari UU No.12 tahun 2011.

"Sebagai informasi, SIDUKUMERAH merupakan salah satu langkah perwujudan dari UU No. 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan, di mana kita harus melaksanakan pembangunan hukum nasional yang dilakukan secara terencana, terpadu, dan berkelanjutan," kata Bupati Demak.

Lebih lanjut, aplikasi ini bertujuan untuk mengefisiensikan sistem birokrasi Pemkab Demak. Melalui aplikasi ini, perangkat daerah yang ada di lingkungan Pemkab Demak akan dimudahkan dalam pengajuan kajian pembentukan produk hukum daerah. Pun, melalui aplikasi ini juga kita harapkan tidak ada lagi produk hukum daerah yang bertentangan dengan kebaikan masyarakat.

Baca Juga: Heboh! Jackie Chan dan Joe Taslim Jadi Bintang Iklan Shopee 9.9 Terbaru!

Bupati Demak meminta jajaran Pemkab Demak untuk budaya berinovasi harus terus dilakukan

"Menyoal inovasi ini, memang dari awal saya mengemban amanah dan tanggung jawab besar ini, saya terus meminta kepada teman-teman di jajaran Pemkab, bahwa budaya untuk berinovasi harus terus dilakukan. Tentu, ketika itu semua berjalan sesuai cita-cita, efektivitas dan transparansi pelayanan publik akan semakin maksimal dan mewujudkan Good Governance tidaklah mustahil". pungkasnya. ***

Editor: Rizky Iqromullah

Sumber: Instagram @dr.eistianah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah