Diadakan Tengah Malam, Polres Demak Gencar Gelar Operasi Pekat

- 29 Agustus 2021, 14:43 WIB
Diadakan Tengah Malam, Polres Demak Gencar Gelar Operasi Pekat
Diadakan Tengah Malam, Polres Demak Gencar Gelar Operasi Pekat /Instagram.com/polresdemak_

Demak Bicara - Meski PPKM di Kabupaten Demak telah turun level menjadi level 2, Polres Demak tetap siaga dalam mencegah penyebaran virus Covid-19.

Polres Demak tengah menggencarkan operasi penindakan penyakit masyarakat (pekat), kegiatan tersebut juga merupakan bagian dari upaya menekan laju penyabaran Covid-19 di tengah PPKM Level 2.

Kapolres Demak, AKBP Budi Adhy Buono saat berada di pendopo Pemkab Demak dini hari menjelaskan operasi pekat ini merupakan langkah Polres untuk membuat masyarakat lebih tenang dan aman.

Baca Juga: Ada Konvoi Sepeda di Desa Batursari Tak Taat Prokes, Ganjar Pranowo Minta Panitia Bubarkan Kegiatan

Lebih lanjut, Kapolres Demak menambahkan bahwa kegiatan operasi pekat ini dilaksanakan dalam rangka penegakkan Perda No. 11 Tahun 2018 tentang penyelenggaraan usaha hiburan di Kabupaten Demak.

“Untuk penertiban pekat, kami melakukan operasi cipta kondisi dalam rangka PPKM Darurat dan penegakkan Perda. Sudah kami lakukan dan kami tindak. Kami menertibkan semua jenis penyakit masyarakat seperti miras, segala jenis perjudian, dan lainnya,” jelas AKBP Budi Adhy Buono, pada 28 Agustus 2021.

Kapolres Demak mengatakan bahwa penertiban pekat dapat juga dibantu oleh seluruh lapisan elemen masyarakat.

“Kami tentu tidak bisa melakukannya sendiri. Kami bersinergi dibantu oleh TNI, Satpol PP dan seluruh elemen masyarakat. Ini demi mencipkan kondisi Demak yang tertib dan damai,” ungkapnya

Dalam operasi pekat tersebut, pihak kepolisian telah mengamankan ratusan miras dengan berbagai jenis, lalu ada juga microphone, sound system dan juga perangkat CPU yang saat itu berada di tempat hiburan.

Halaman:

Editor: Tegar Aji Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah