Film Horor Talk To Me Menceritakan Tentang Apa? Tidak Direkomendasikan Untuk Ditonton Bagi yang Punya Trauma

- 27 September 2023, 07:39 WIB
Film Horor Talk To Me Menceritakan Tentang Apa? Tidak Direkomendasikan Untuk Ditonton Bagi yang Punya Trauma
Film Horor Talk To Me Menceritakan Tentang Apa? Tidak Direkomendasikan Untuk Ditonton Bagi yang Punya Trauma /Wired

Mia (Sophie Wilde), yang masih berada dalam fase berduka sejak ditinggal sang ibu. Ingin mengurangi rasa kesedihan yang dialami, Mia mengajak sahabatnya Jade (Alexandra Jensen), dan adik Jade, Riley (Joe Bird) untuk datang ke pesta yang diadakan Hayley (Zoe Terakes).

Setelah 90 detik merasakan sensasi kesurupan, Hayley yang berjaga dan menghitung waktu, akan mematikan lilin untuk mengeluarkan roh dari tubuh yang dirasuki.

Alih-alih menyeramkan, sesi pemanggilan arwah malah jadi ajang mendapatkan sensasi 'high' sekaligus hiburan, mengingat yang dirasuki bisa melakukan berbagai hal tak terduga. Namun, aktivitas ini mengubah hidup Mia, saat Riley dirasuki oleh roh ibu Mia.

Cuplikan Film Horor Talk To Me
Cuplikan Film Horor Talk To Me Tangkapan Layar

Pasca arwah sang ibu masuk ke tubuh Riley, Mia jadi dapat melihat hingga berkomunikasi dengan roh. Bisikan roh sang ibu membawa mia pada fakta baru tentang kepergian ibunya, dan membuat Mia harus memilih mana yang mesti ia percaya, bisikan arwah yang memberi petunjuk, atau manusia?

Film horor Talk to Me tidak direkomendasikan untuk mereka yang punya gangguan mental, apalagi masih trauma lihat film horor dan darah.

Quote Terbaik: "Apparently, it was the hand of someone who could connect with the dead, right, so everyone around him thought, let's just cut his hand off. White people shit man. I tell you"

Durasi: 1 jam 35 menit

***

Halaman:

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x