Kemensos Siap Bagikan Bantuan Sosial diluar Penerima PKH, Bantuan Sembako dan Bansos Tunai

- 22 Juli 2021, 18:00 WIB
Kemensos Siap Bagikan Bantuan Sosial Kepada Keluarga Terdampak Pandemi Sampai Desember 2021
Kemensos Siap Bagikan Bantuan Sosial Kepada Keluarga Terdampak Pandemi Sampai Desember 2021 /Instagram.com/@kemensosri

Demak Bicara - Adanya pandemi Covid-19 mengakibatkan sejumlah keluarga mengalami masalah ekonomi, menanggapi hal tersebut Kementrian Sosial (Kemensos) RI berencana membagikan sejumlah bantuan.

Kemensos telah menyiapkan bantuan sosial (bansos) sejumlah Rp. 7,08 triliun untuk bantuan tambahan yakni Rp. 200.000 per bulan untuk setiap keluarga.

Adapun bansos tersebut akan disalurkan oleh Kemensos mulai bulan Juli sampai dengan Desember 2021.

Baca Juga: Meski Sudah Sering diedukasi dan disosialisasi Kades-kades Cilacap Wadul, 50 Persen Warganya Tidak Taat Prokes

"Penerima bantuan ini merupakan usulan dari Pemerintah Daerah di luar penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), Program Kartu Sembako, dan Bantuan Sosial Tunai (BST)," sebagaimana dikutip DemakBicara.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @kemensosri pada 21 Juli 2021.

Total ada 5,9 juta Keluarga Penerima Manfaat yang diusulkan oleh pemerintah daerah diluar penerima bantuan sosial yang sudah ada.

“Mereka (penerima) ini sama sekali baru. Datanya dari pemerintah daerah. Bantuannya sebesar Rp200 ribu/KPM selama bulan Juli-Desember 2021,” kata Mentri Sosial Tri Risma Harini.

Dengan adanya bantuan ini, Kementerian Sosial pada bulan Juli menyalurkan enam bantuan untuk penanganan dampak pandemi.***

Editor: Tegar Aji Saputra

Sumber: Instagram @kemensosri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x