Rekap Hasil final Malaysia Open 2023 Hari Ini: Viktor Axelsen Hingga Fajar/Rian Sukses Raih Gelar Juara

16 Januari 2023, 09:09 WIB
Ganda putra Fajar / Rian, rekap hasil pertandingan final Malaysia Open 2023 /Instagram @badminton.ina/

DEMAK BICARA - Berikut rekap hasil pertandingan babak final Malaysia Open 2023 Minggu 15 Januari 2023.

Cek rekap hasil pertandingan final Malaysia Open 2023 lewat artikel ini.

Di babak final Malaysia Open 2023 kemarin, satu-satunya wakil Indonesia berhasil mendapatkan gelar juara.

Yaitu dari sektor ganda putra Fajar/Rian berhasil meraih juara di hasil final Malaysia Open 2023 ini.

Fajar/Rian berhasil memenangkan pertandingan dengan rubber game.

Baca Juga: Hasil Final Malaysia Open 2023: Fajar/Rian Menutup Final Super 1000 Pertama Mereka Dengan Kemenangan

Di babak final ini Fajar/Rian bertemu dengan Liang Wei Keng/Wang Chang.

Mereka berhasil memenangkan pertandingan dan membuka awal tahun 2023 ini dengan gelar pertama mereka di super 1000.

Seperti diketahui partai final super 1000 ini menjadi yang pertama bagi Fajar/Rian.

Dan mereka berhasil menutupnya dengan kemenangan

Berikut rekap hasil pertandingan final Malaysia Open 2023.

Baca Juga: Kapan India Open 2023 Digelar ? Kejuaraan Bulutangkis BWF Super 750 yang Menjadi Turnamen Kedua di Januari

1. Ganda Campuran

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, berhasil menang atas Yuta Watanabe/Arisa Higashino dengan skor 21-19 dan 21-11

2. Ganda Putri

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, berhasil memang atas Baek Ha Na/Lee Yu Lim dengan sor 21-16 dan 21-10.

3. Tunggal Putri

Akane Yamaguchi, berhasil menang atas An Se Young dengan skor 12-21, 21-19 dan 21-11.

4. Tungggal Putra

Viktor Axelsen, berhasil menang atas Kodai Naraoka dengan skor 21-6 dan 21-15.

5. Ganda Putra

Baca Juga: Hasil Drawing Ganda Putra Indonesia di Turnamen BWF India Open 2023, Perang Saudara Menanti The Minions

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil menang atas Liang Wei Keng/Wang Chang dengan skor 21-18, 18-21 dan 21-13

Demikian informasi mengenai rekap hasil pertandingan babak final Malaysia Open 2023.***

Editor: Rika Rismayanti

Tags

Terkini

Terpopuler