Persib Bandung Ditekuk Bhayangkara FC, 1-0, Lini Tengah Tumpul Berkreasi Tanpa Rashid, Kalah Penguasaan Bola

- 6 Februari 2022, 22:58 WIB
Persib Bandung Ditekuk Bhayangkara FC, 1-0, Lini Tengah Tumpul Berkreasi Tanpa Rashid, Kalah Penguasaan Bola
Persib Bandung Ditekuk Bhayangkara FC, 1-0, Lini Tengah Tumpul Berkreasi Tanpa Rashid, Kalah Penguasaan Bola / Persib.co.id/

DEMAK BICARA - Persib Bandung Ditekuk Bhayangkara FC, 1-0, Lini Tengah Tumpul Berkreasi Tanpa Rashid, Kalah Penguasaan Bola.

Persib Bandung harus mengakui kekalahan dari Bhayangkara FC pada laga pekan ke-23. Tanpa Mohammed Rashid yang absen, lini tengah Pangeran Biru tumpul kreasi. 

Tak hanya itu, penguasaan bola Persib Bandung pun kalah jauh dibandung Bhayangkara FC, akibatnya tim Pangeran Biru lebih banyak mendapat tekanan dan minim serangan. 

Baca Juga: SKOR AKHIR 1-0, Persib Bandung Dikalahkan Bhayangkara FC, Tak Satu Pun Ciptakan Tendangan ke Arah Gawang

Dari data statistik pertandingan laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC, pengusaan bola lebih banyak dikuasai Bhayangkara FC. Tercatat 58% dibanding 42% milik Persib Bandung.

Hasilnya serangan Bhayangkara FC pun lebih banyak dibanding Persib Bandung. Beberapa kali kiper Teja Paku Alam harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari serangan Bhayangkara FC.

Dalam laga pekan ke-23 ini, Bhayangkara FC mampu melesakkan 18 tendangan dengan 5 diantaranya mengarah ke arah gawang.

Bandingkan dengan Persib Bandung yang hanya mampu menciptakan 6 tendangan, yang tak satu pun mengarah ke arah gawang.

Dengaan data tersebut, bisa dibilang kiper Bhayangkara FC tidak perlu bekerja keras untuk menjaga gawangnya.

Padahal dalam laga melawan Bhayangkara FC, Persib Bandung tampil nyaris full team.

Di sektor penjaga gawang, sosok Teja Paku Alam, kembali dibawah mistar. 

Bek tengah ditempati Victor Igbonefo, dan Kakang Rudianto

Sementara untuk bek kanan Bayu Fiqri pengganti Henhen Herdiana, bersama Ardi Idrus di sisi kiri. 

Untuk posisi gelandang tengah, Marc Klok akan kembali diduetkan dengan Beckam Putra. 

Sedangkan di sayap kanan kiri ada sosok Frets Butuan serta Bruno Cantanhede. 

Keduanya akan mendampingi David da Silva sebagai striker utama.

Namun sayang tanpa Mohammed Rashid yang absen pada laga pekan ke-23 ini, aliran bola Persib Bandung tidak bisa berkembang.

Umpan-umpan dari lini tengah ke pemain sayap pun minim. Marc Klok justru lebih banyak membantu sektor pertahanan.

Hasil 1-0 tidak berubah hingga peluit akhir dibunyikan.

Bhayangkara FC pun mampu mengalahkan Persib Bandung.

Baca Juga: Bruno Cantanhede Kembali Batasi Akun Instagram Miliknya, Bobotoh Persib Bandung Makin Bertanya-tanya, Kenapa?

Tambahan tiga angka ini membuat Bhayangkara FC naik ke puncak klasemen sementara, menggeser Aream FC, dengan 49 poin, dari 23 laga yang sudah dilakoni.

Sementara Persib Bandung tetap berada di peringkat 5 klasemen dengan 43 poin, hasil dari 22 pertandingan. ***

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah