Hasil BWF World Championship 2022 Tokyo, Atlet Kontroversial Shi Yuqi Kembali dari Skorsing  

- 26 Agustus 2022, 20:45 WIB
Hasil BWF World Championship 2022 Tokyo, Atlet Kontroversial Shi Yuqi Kembali dari Skorsing  
Hasil BWF World Championship 2022 Tokyo, Atlet Kontroversial Shi Yuqi Kembali dari Skorsing   /Tangkapan layar Instagram @shyuqi.offcial/

DEMAK BICARA - Tunggal putra andalan China Shi Yuqi melakukan comeback di gelaran Total Energies BWF World Championship 2022 di Tokyo Senin 22 Agustus 2022 dan memenangkan laga pertama.

Laga pertama tunggal putra andalan China Shi Yuqi di BWF World Championship 2022 di Tokyo kali ini berhadapan dengan tunggal putra bulutangkis Azerbaijan asal Indonesia Ade Resky Dwicahyo.

Dalam laga BWF World Championship 2022 di Tokyo kali ini, tunggal putra China Shi Yuqi menang atas tunggal putra bulutangkis Azerbaijan Ade Resky Dwicahyo dengan dua set langsung 22-20, 21-10.
 
Baca Juga: Sinopsis Film The Hitman Bodyguard yang Tayang di TransTV, Aksi Ryan Reynolds Mengawal Pembunuh Bayaran

Ini menandai kembalinya tunggal putra andalan China Shi Yuqi di ajang bulutangkis internasional BWF World Championship 2022 Tokyo setelah sebelumnya sempat di skorsing oleh Asosiasi Bulu Tangkis China (CBA) selama hampir satu tahun.

Larangan tampil di ajang internasional yang diberikan oleh Asosiasi Bulu Tangkis China (CBA) itu lantaran tunggal putra China Shi Yuqi sempat melakukan aksi kontroversial di ajang semifinal Thomas Cup Denmark 2020.

Saat itu Shi Yuqi kalah di game pertama melawan tunggal putra Jepang Kento Momota 22-20, di game kedua Shi Yuqi tertinggal 20-5 namun yang menjadi permasalahan tiba-tiba Shi Yuqi mengundurkan diri dan tidak melanjutkan pertandingan

Padahal laga hanya menyisakan satu poin untuk kemenangan Kento Momota, Shi Yuqi beralasan bahwa ia mengalami cedera radang kuku, hal inilah yang menyebabkan Asosiasi Bulu Tangkis China (CBA) berang dan tidak membawanya di ajang selanjutnya.
 
Baca Juga: Sinopsis Film The Revenant yang Tayang di TransTV, Kisah Pemburu Legendaris yang Ingin Balas Dendam

Keikutsertaan tunggal putra andalan China Shi Yuqi di ajang BWF World Championship 2022 Tokyo kali ini pun mengundang tanda tanya para pecinta bulutangkis dunia.

Pasalnya Asosiasi Bulu Tangkis China (CBA) tiba-tiba mencabut skorsing Shi Yuqi lebih cepat karena alasan ia telah merenungkan kesalahannya dan berlatih serius dan tekun saat di pelatnas.

Selain itu Shi Yuqi masuk dan menggantikan undangan yang awalnya ditujukan untuk tunggal putra China lainnya, Chen Long, yang secara mengejutkan mengundurkan diri dari ajang BWF World Championship 2022 di Tokyo kali ini.

Terlepas dari semua hal kontroversial itu, Shi Yuqi berhasil bermain dengan cukup meyakinkan melawan tunggal putra bulutangkis Azerbaijan Ade Resky Dwicahyo, walaupun beberapa kali melakukan kesalahan di net namun ia berhasil membendung serangan Ade Resky Dwicahyo.

Di game kedua Shi Yuqi bahkan sempat unggul jauh 7-1 dan berhasil menuntaskan laga melawan Ade Resky Dwicahyo dengan skor 21-10, di babak 32 besar nanti Shi Yuqi akan menghadapi wakil tunggal putra Denmark Rasmus Gemke yang hari ini mengalahkan wakil Finlandia Kalle Koljonen 21-10, 21-18.***

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x