5 Hero Mage ML Mobile Legends yang Bisa Bikin Pusing Midlaner Lawan

- 4 Mei 2023, 06:27 WIB
5 Hero Mage ML Mobile Legends yang Bisa Bikin Pusing Midlaner Lawan
5 Hero Mage ML Mobile Legends yang Bisa Bikin Pusing Midlaner Lawan ///YouTube/ a2Zei

DEMAK BICARA - Ini dia pilihan 5 hero mage ML Mobile Legends yang bisa bikin pusing dan merepotkan midlaner lawan. Simak selengkapnya.

Jika kamu sering main game Mobile Legends tentu tak asing dengan peran hero mage. Hero tipe ini bisa menghasilkan damage yang mematikan pada midlaner lawan. 

Meskipun pergerakannya tak selincah hero assassins dan marksman tapi soal merusuh saat gank atau dapatkan banyak kill, hero mage bisa jadi andalan. Meski agak sulit dapat menentukan build item tapi seiring waktu kami gunakan, hero mage cukup enak untuk dipakai push rank.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem Mobile Legends 4 Mei 2023, Segera Klaim untuk Dapatkan Skin Hero Paling Terbaru

Berikut ini adalah deretan 5 hero mage Mobile Legends yang bisa kamu gunakan untuk bikin pusing midlaner lawan:

1. Valentina 

Valentina adalah mage yang disegani karena skill pasifnya yang mirip dengan atribut lifesteal. Meskipun sudah di-nerf berkali-kali, Valentina tetap memiliki burst damage, mobilitas, serta lifesteal yang gak main-main. 

Selain itu, hero mage Valentina ini juga memiliki ultimate yang serbaguna. Karena skill set-nya yang kuat, Valentina menjadi hero mage yang sering kena ban.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Voli Timnas Indonesia vs Filipina di SEA Games 2023 Kamboja Hari Ini, Mulai Jam Berapa ?

2. Eudora

Eudora adalah tipe hero mage yang mempunyai combo yang bisa buat lawan shutdown hanya dengan satu kali serang. Sangat cocok untuk menghabisi hero musuh di midlane hingga sidelane.

Dengan build item yang tetap dan pemilihan emblem yang cocok, Eudora cukup merepotkan tim lawan di barisan depan. Pasangan hero mage Eudora dengan hero tank atau fighter agar tercipta kerjasama yang epic.

3. Cecilion

Cecilion adalah salah satu mage yang efektif untuk clear lane. Ini karena skill set-nya yang dapat memberi damage dari jarak yang jauh. Akan tetapi, hero mage ini membutuhkan waktu untuk memberi damage yang tinggi.

Cecilion memiliki skill pasif yang dapat menambah damage skill-nya, Overflowing. Pasif ini membuat Cecilion memperoleh 10 max mana dan 10 mana setiap kali skill-nya mengenai lawan. 

4. Lylia

Lylia adalah hero mage dengan movement yang cepat dan lincah. Ia juga bisa menghasilkan damage dan efek CC yang fatal bagi lawan saat pertarungan by one atau gank.

Lylia mempunyai skill ultimate yang unik, Black Shoes. Tidak seperti mage yang lain, skill ultimate ini tidak dapat memberikan efek CC ataupun damage yang tinggi kepada lawan.

5. Xavier

Saking ngerinya kekuatan Xavier, hero ini jadi langganan kena ban. Kamu bisa coba Xavier jika mau mengasah kemampuan memakai hero mage di Mobile Legends.

Salah satu alasannya adalah Xavier mempunyai Mystic Field, skill yang memunculkan Mystic Barrier selama lima detik. Musuh yang bersentuhan dengan Mystic Barrier akan menerima magic damage dan terkena efek CC Slow sebesar 50%.

Itulah deretan 5 hero mage ML Mobile Legends yang cukup bikin pusing dan repor midlaner lawan. Silahkan coba saat kamu bertanding di game Mobile Legends. ***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah