Jadi Kapolres Demak yang Baru, AKBP Budi Adhy Buono Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas di Wilayah-masing-masing

- 29 Juli 2021, 14:30 WIB
Acara lepas sambut Kapolres Demak
Acara lepas sambut Kapolres Demak /Humas Polres Demak/

Demak Bicara - Jadi Kapolres Demak yang baru, AKBP Budi Adhy Buono ajak masyarakat jaga Kamtibmas di wilayah masing-masing.

Hal itu ia sampaikan pada saat acara lepas sambut Kapolres Demak, Kamis, 29 Juli 2021.

Sebagaimana kita ketahui, pucuk pimpinan di Polres Demak kembali mengalami pergantian.

Adalah AKBP Budi Adhy Buono yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Maluku Barat Daya, Polda Maluku, menjadi Kapolres Demak menggantikan posisi AKBP Andhika Bayu Adhittama.

Baca Juga: Tembus 100 Persen, Jateng dinobatkan Jadi Provinsi Pelopor Layak Anak

Dalam sambutanya saat acara lepas sambut Kapolres Budi mengatakan, bahwa dirinya akan melanjutkan dan meningkatkan pekerjaan yang sudah disampaikan oleh Kapolres sebelumnya.

“Terkait pekerjaan rumah yang disampaikan Pak Andhika, saat ini kita fokus penanggulangan pandemi Covid-19 di Kabupaten Demak," terangnya.

AKBP Budi juga mengajak kepada seluruh warga Demak agar senantiasa menjaga kamtibmas di lingkungannya masing-masing agar tetap kondusif.

Baca Juga: Warga 1 RW di Beji Terima Bansos Dipotong Sumbangan Rp 50 Ribu. Ini Alasanya

Halaman:

Editor: Rizky Iqromullah

Sumber: Humas Polres Demak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x