Heboh Munculnya Covid-19 Varian Mu, Ganjar Pranowo Antisipasi dengan Beli Alat Ini

- 6 September 2021, 23:45 WIB
Heboh Munculnya Covid-19 Varian Mu, Ganjar Pranowo Antisipasi dengan Beli Alat Ini
Heboh Munculnya Covid-19 Varian Mu, Ganjar Pranowo Antisipasi dengan Beli Alat Ini /Humas Pemprov Jateng

Demak Bicara - Baru-baru ini WHO telah mengkonfirmasi mengenai adanya virus Covid-19 varian baru bernama Mu atau varian B.1.621.

Sejumlah negara tengah mengantisipasi jika terjadi penyebaran varian Mu tersebut.

Salah satu wilayah di Indonesia yang tengah mempersiapkan diri dalam mengantisipasi adanya varian Mu adalah Jawa Tengah.

Baca Juga: Ingin Berwisata Religi ke Demak? Segera Datang dan Patuhi Protokol Kesehatan

Gubernur Ganjar Pranowo telah membeli alat yang bernama whole genome sequencing, yang mana kegunaan alat tersebut adalah untuk mendeteksi virus Covid-19 varian baru.

"Kita sudah membeli whole genome sequencing untuk antisipasi itu. Harapan kita nanti kalau ada varian baru, kita bisa tes dan bisa diantisipasi," katanya usai memimpin rapat evaluasi penanganan Covid-19 di rumah dinas Bupati Banjarnegara, pada 6 September 2021.

Ganjar Pranowo juga menghimbau kepada seluruh kepala daerah di Jawa Tengah jangan lengah ditengah angka penurunan sebaran Covid-19 kasus saat ini.

"Turunnya kasus, BOR dan perbaikan grafik-grafik yang ada ini jangan sampai membuat kita terlena. Tidak boleh. Maka semuanya saya minta tetap menjaga," tegasnya.

Segala bentuk keramaian lanjut Ganjar harus tetap diawasi. Keramaian boleh dilakukan, asal dalam bentuk terbatas, prokes ketat dan harus dengan izin.

Halaman:

Editor: Tegar Aji Saputra

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah