TAYANG HARI INI! Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet Nonton di Bioskop Kesayangan Anda

- 27 Juni 2024, 10:07 WIB
TAYANG HARI INI! Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet Nonton di Bioskop Kesayangan Anda
TAYANG HARI INI! Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet Nonton di Bioskop Kesayangan Anda /Youtube / Falcon Picture/

DEMAK BICARA - Si Juki kembali ke layar lebar dengan film "Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet". Film ini disutradarai dan ditulis naskahnya oleh Faza Meonk, kreator karakter Si Juki. Selain itu, Faza Meonk juga mengisi suara untuk karakter utama, Si Juki.

Film Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet menampilkan suara sejumlah bintang terkenal seperti Megan Domani, Bryan Domani, Indra Jegel, dan Mandra. Aktor lintas dekade, Indro Warkop, juga turut terlibat.

"Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet" dirilis pada 27 Juni 2024 dan diharapkan menjadi hiburan yang menyenangkan untuk seluruh anggota keluarga selama liburan tahun ajaran baru.

Baca Juga: 12 Film Indonesia Terbaru Juni 2024: Drama, Horor, dan Dokumenter yang Wajib Ditonton

Berikut adalah enam tokoh penting dalam film ini:

  1. Si Juki (Faza Meonk) Si Juki adalah pemuda selengekan dengan kepedulian tinggi terhadap lingkungan. Ia dan keluarganya liburan ke Pulau Monyet, di mana ia dijadikan raja oleh Monyet Sepuh. Namun, ia dihadapkan pada dilema besar karena mengambil harta karun di pulau tersebut bisa menyebabkan bencana.

  2. Susi (Megan Domani) Susi adalah gadis petualang dengan ambisi, kecerdasan, dan keberanian tinggi. Setelah kapal Tresno milik ayahnya dirampok bajak laut, Susi berencana mengambil harta karun Pulau Monyet untuk menebus kapal tersebut.

  3. Kapten Badai (Bryan Domani) Kapten Badai adalah pemimpin karismatik yang berjiwa indie dan menyukai karya sastra. Ia tegas dan cerdik dalam memimpin anak buahnya dan tak segan menghabisi siapa saja yang menghalangi jalannya.

  4. Panglima Monyet (Andovi Da Lopez) Panglima Monyet adalah pemimpin penduduk Pulau Monyet yang tahu apa yang akan terjadi jika harta karun diambil oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Ia memperingatkan Si Juki dan mengangkatnya sebagai Raja Pulau Monyet.

Halaman:

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah