Kisah Sahabat Nabi SAW Yang Selalu Gagal Miskin. Borong Kurma Busuk, Malah Semakin Kaya

- 23 Februari 2021, 17:00 WIB
Daun pohon kurma bisa jadi obat luka tergores*
Daun pohon kurma bisa jadi obat luka tergores* /pixabay

 


DEMAK BICARA - Nama Abdurrahman bin Auf sangat populer. Ia dikenal sebagai sahabat Nabi Muhammad SAW yang memiliki kelebihan dalam berbisnis. Abdurrahman sukses besar dalam membangun bisnis. Ia tidak pernah gagal dalam berdagang.

Ada kisah menarik tentang awal mula Abdurrahman merintis bisnisnya. Ketika itu, ia hijrah bersama dengan Rasulullah saw ke Madinah. Di Madinah, Nabi SAW mempersaudarakan Abdurrahman dengan Sa’ad bin Rabi.

Sa’ad adalah konglomerat tersohor di Madinah. Kekayaannya sangat banyak. Bisnisnya juga menggurita dimana-mana. Setelah dipersaudarakan dengan Abdurrahman, Sa’ad langsung menawarkan setengah harta kekayaannya kepada Abdurrahman.

Namun, Abdurrahman menolak tawaran itu. Alasan Abdurrahman, ia ingin bekerja dengan keringatnya sendiri. Bukan hasil pemberian orang lain. Abdurrahman meminta Sa’ad membantunya menunjukan lokasi pasar di Madinah. Abdurrahman ingin mempelajari potensi bisnis yang bisa ia jalankan di kota itu.

Baca Juga: Kisah Banjir di Zaman Nabi SAW dan Doa Terhindar Dari Musibah Banjir

Baca Juga: Baca 4 Doa Ini Saat Terjadi Banjir, Agar Cepat Reda dan Berganti Dengan Kebaikan

Menurut pengamatan Abdurrahman, harga sewa toko di pasar Madinah mahal. Ia melihat ada celah bisnis disini. Abdurrahman kemudian melihat ada sebuah lahan kosong di sekitar pasar Madinah.

Abdurrahman kemudian mendirikan beberapa toko di lahan itu untuk disewakan. Sejak itu, bisnis Abdurrahman terus meroket. Nasib baik Abdurrahman sudah pernah disabdakan Nabi SAW jauh-jauh hari.

Halaman:

Editor: Muhammad J.H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x