Amalan Sunah Bangun Tidur Sesuai Tuntunan Rasulullah, Sederhana Namun Penuh Dengan Kebaikan

- 14 Februari 2023, 10:35 WIB
Ilustrasi bangun tidur.
Ilustrasi bangun tidur. /Pexels/Andrea Piacquadio/

DEMAK BICARA - Berikut tata cara dan amalan bangun tidur yang sesesui tuntunan Rasulullah.

Nabi Muhammad menjadi teladan bagi umat Muslim dari semua sisi begitupun amalan bangun tidur Rasulullah.

Dimana dengan mengikuti amalan bangun tidur yan dicontohkan Rasulullah bertujuan agar hari yang akan dijalani lebih berkualitas.

Karena apa yang dicontohkan Rasulullah penuh dengan kebaikan, begitupun ketika amalan bangun tidur.

Selain itu banyak manfaat yang bisa diambil ketika kita mengikuti sunnah Rasulullah, salah satunya memaknai arti hidup yang sesungguhnya.

Baca Juga: Lafadz Bacaan Doa Bangun Tidur Bentuk Rasa Syukur Atas Kesempatan Hidup Kembali yang Diberikan Allah

Simak selengkapnya tata cara dan amalan bangun tidur yang sesesui tuntunan Rasulullah.

Yang dilansir dari penjelasa Ustadz Adi Hidayat, melalui kanal Youtube Adi Hidayat Official.

Amalan Sunah Bangun Tidur

1. Duduk terlebih dahulu

Ketika Rasulullah bangun tidur beliau duduk terlebih dahulu, bermaksud menenangkan tubuh, menstabilkan aliran darah, mengambil kesimbangan.

2. Menghilangkan bekas ngantuk

Menghilangkan bekas ngantuk yaitu dengan mengusap kelopak mata dengan bagian tangan yang dianggap bersih.

Tujuannya untuk mengembalikan kesadaran sebelum kita memanjatkan doa, agar doa kita khusyu dan penuh dengan rasa.

3. Membaca 10 ayat penutup di surat Ali ‘Imran

Baca Juga: NONTON Siaran Ulang BRI Liga 1 2022/2023 Persebaya Surabaya Vs PSS Sleman Senin 13 Februari 2023 : 4-2

Karena makna yang terkandung dalam 10 ayat penutup surat Ali ‘Imran ini luar biasa.

Dimulai dari bagaimana kita menjalani hari sesuai dengan tuntunan Allah SWT.

Dan membaca doa ketika bangun tidur yang terdapat kitab Shahih Al-Bukhari nomor hadis 7394.

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَحْيَانَا بَعْدَ مَا أَمَاتَنَا وَإِلَيْهِ النُّشُوْرِ

artinya : segala puji bagi Allah Swt yang telah menghidupkan kami, dan kita semua pasti akan kembali kepada Allah Swt.

Dalam doa ini ada komitmen kita kepada Allah, karena memberikan kita kesempatan untuk hidup dan kita berjanji untuk bekerja, mencari bekal terbaik untuk kembali kepadanya.

4. Bangkit ke toilet, berwudhu

Baca Juga: Lafadz Bacaan Doa Sebelum Tidur Bentuk Berserah Diri Kepada Allah dan Memohon Perlindungan

Berwudhu dengan sempurna dan bersiap melaksanakan sholat malam.

Selain itu wudhu juga menyempurnakan kesadaran diri agar fokus untuk ibadah.

Demikain Tata cara amalan bangun tidur yang dicontohkan oleh Rasulullah Nabi Muhammad.***

Editor: Rika Rismayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x