10 Rekomendasi Destinasi Wisata Liburan Akhir Tahun, Menyuguhkan Keindahan Alam Dengan Pesona Menawan

19 Desember 2022, 19:33 WIB
Bukit Sikunir,10 Rekomendasi Destinasi Wisata Liburan Akhir Tahun, Menyuguhkan Keindahan Alam /instagram.com @sikunir_sunrise/

DEMAK BICARA - Jika kamu berencana liburan di akhir tahun ini ada beberapa rekomendasi tempat wisata yang bisa jadi pilihan.

Liburan akhir tahun sendiri menjadi salah satu momen bersantai dan menghabiskan waktu bersama keluarga.

Banyak destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi untuk mengisi liburan akhir tahun ini mulai dari pantai, gunung, cagar alam, kuliner dan masih banyak lagi.

Untuk kamu yang masih mencari berikut ada beberapa daftar lokasi wisata yang mungkin bisa jadi pilihan.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Wisata Alam yang Menawarkan Pesona Luar Biasa Untuk Mengisi Liburan Akhir Tahun

1. Ranu Manduro (Mojokerto)

Ranu Manduro menawarkan hamparan padang rumput yang luas, dengan bebatuan yang cantik serta latar Gunung Penanggungan yang menambah keindahan destinasi ini.

2. Bukit Tanarara (Sumba)

Pesona alam yang satu ini menyuguhkan perbukitan dengan balutan alam yang hijau menyegarkan.

3. Kepulauan Raja Ampat (Papua Barat)

Keindahan Raja Ampat memang tidak dapat diragukan lagi, dan menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi wisatawan.

Baca Juga: Lirik Lagu Ayah Ibu dari Karnamereka: Suatu Saat Nanti Kan Ku Gantikan Tugasmu Ayah, Doakan aku Ibu

4. Kepulauan Gili (Nusa Tenggara Barat)

Kepulauan Gili mempunyai tiga pulau yaitu Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili Air.

Yang mana menyuguhkan keindahan pantai yang menawan, selain itu kamu bisa melihat penyu di bibir pantai.

5. Manta Point (Nusa Tenggara Timur)

Manta Point pas untuk kamu yang menyukai snorkeling atau diving, dimana bisa berinteraksi langsung dengan ikan pari terbesar di dunia yaitu Manta Ray.

6. Pantai Derawan (Kalimantan Timur)

Pantai Derawan menyuguhkan alam bawah laut yang memanjakan mata penuh dengan keindahan biota laut yang mempesona.

Baca Juga: Sholawat Asyghil Arab, Latin dan Arti Memohon Perlindungan Allah: Wa asyghilizh zholimin bidz zholimin

7. Dusun Bambu (Bandung)

Tempat wisata yang satu ini menyuguhkan keindahan alam dan kuliner yang menggoda dengan dilengkapi wahana permainan dan spot foto.

8. Jembatan Gantung Rengganis (Bandung)

Untuk kamu yang menyukai wisata yang sedikit menantang Jembatan Gantung Rengganis bisa jadi pilihan.

Dengan sensai jembatan gantung yang bergoyang apabila terkena angin atau langkah kaki dan di suguhkan keindahan alam lembah yang menawan.

Baca Juga: GATAL Digigit Nyamuk? Cukup Oles Madu Insha Allah Sembuh, Atau ke Dapur Ambil si Obat Bumbu Beraroma Ini!

9. Desa Wae Rebo (Nusa Tenggara Timur)

Jika kamu ingin menikmati waktu liburan dengan pemandangan asri dengan hembusan angin segar Desa Wae Rebo bisa jadi pilihan.

10. Dataran Tinggi Dieng (Jawa Tengah)

Untuk kamu yang suka menikmati hangatnya dan keindahan matahari terbit bisa mengunjung Puncak Sikunir.

Selain itu Dataran Tinggi Dieng juga menawarkan pesona alam yang mempesona dengan udara yang sejuk.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Menghilangkan Komedo Membandel Mudah dan Bisa Dilakukan di Rumah : Eksfoliasi dan Masker Arang

Itulah sepuluh rekomendasi tempat wisata yang mungkin bisa jadi salah satu destinasi pilihan saat liburan akhir tahun.***

Editor: Rika Rismayanti

Tags

Terkini

Terpopuler