LIGA 1, Blak-blakan Bomber Persib Ciro Alves antara Impian dan Cedera Pertama di Indonesia: Momen Ini Sulit

20 Juli 2022, 13:08 WIB
Ciro Alves mengaku menjalani momen sulit soal cedera patah tulang bahu yang dialaminya, jelang berguirnya Liga 1 musim ini. /Instagram @cirooficial

 

DEMAK BICARA - Jelang dimulainya Liga 1 2022/2023 Ciro Alves penyerang Persib Bandung buka-bukaan soal kondisi cedera yang dialaminya.

Ciro Alves mengaku menjalani momen sulit soal cedera patah tulang bahu yang dialaminya, jelang berguirnya Liga 1 musim ini.

 

Tak pelak, impian besar Ciro Alves di Persib Bandung mendapat tantangan berat karena cedera patah tulang bahu, padahal Liga 1 segera dimulai.

Cedera patah tulang bahu Ciro Alves di Persib Bandung terjadi saat turnamen pramusim jelang Liga 1 yakni Piala Presiden 2022.

 

Saat itu Ciro Alves bersama Persib menghadapi Persebaya Surabaya pada babak penyisihan grup.

Cedera Ciro Alves terjadi pada awal-awal laga, namun dia memutuskan terus melanjutkan laga dengan menahan rasa sakit.

 

Hasilnya, Ciro Alves membuat gol pertama bersama Persib Bandung pada kompetisi resmi.

Gol tersebut bahkan terjadi pada penghujung laga sekaligus menambah kemenangan Persib Vs Persebaya dengan skor 3-1.

 

Setelah laga itu Ciro Alves mendapat perawatan dan harus menepi cukup lama.

Bahkan dia juga belum tentu akan berlaga pada awal-awal Liga 1 yang akan bergulir akhir pekan ini.

 

Ciro Alves memang sudah menjalani latihan ringan bersama Persib Bandung.

Baca Juga: Misteri Posisi Baru Rachmat Irianto di Persib Bandung, Beda Perintah Robert Alberts dan Aji Santoso Persebaya!

Selain Ciro Alves, Victor Igbonefo, dan Teja Paku Alam juga alami cedera yang cukup serius dan masih dalam masa pemulihan.

 

Ciro Alve pun blak-blakan soa mimpi besarnya di Persib Bandung.

Namun justru harus mengalami pil pahit dengan cedera serius saat turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

 

Dalam pernyataan terbaru, Rabu 20 Juli 2022, Ciro Alves mengungkapkan pernyataanya melalui fitur Insta Story akun Instagram pribadinya @cirooficial.

Baca Juga: BOCORAN Skuad Persib Bandung jelang Liga 1 Akhir Pekan Ini, Pelatih Fisik Yaya Sunarya: Kita Tak Bisa Bilang

"Ada banyak rencana, impian dan persiapan tubuh sebelum saya datang ke Persib. Hanya saja dia tidak membayangkan terluka begitu parah sebelum liga dimulai dan melewatkan pramusim," ujar Ciro Alves, rekan David da Silva itu.

 

Ciro Alves berdebar membayangkan posisi sulit yang dialaminya.

"Ini adalah situasi yang di luar kendali saya karena itu adalah patah tulang. Jadi saya harus menghormati waktu pemulihan untuk pengapuran tulang," kata dia.

 

Menurutnya itu cedera pertama di Indonesia usai membela Persikabo musim lalu.

Baca Juga: MUNCUL Nama Ayouck Louis Berty di Persib Bandung, Pemain Kamerun Pertama Pangeran Biru, Bagaimana Kiprahnya?

"Itu adalah cedera pertama saya di Indonesia setelah bertahun-tahun bermain di setiap pertandingan. Momen ini sulit bagi saya. Saya ingin berterima kasih kepada semua penggemar atas pesan dukungan untuk momen ini," kata Ciro Alves.***

Editor: Diaz A Abidin

Tags

Terkini

Terpopuler