Jadwal Pertandingan Pekan Ke 2 BRI Liga 1, Persib Bandung Tantang Kehebatan Madura United

26 Juli 2022, 10:15 WIB
Jadwal Pertandingan Pekan Ke 2 BRI Liga 1, Persib Bandung Tantang Kehebatan Madura United /

DEMAK BICARA – Pekan pertama BRI Liga 1 telah usai, semua club telah berusaha semaksimal mungkin tunjukan kehebatannya. Simak disini jadwal pertandingan pekan ke 2 BRI Liga 1.

Persib Bandung akan berjumpa dengan lawan yang menduduki puncak klasemen sementara liga 1 Bali United, simak lengkap jadwal pertandingan pekan ke 2 BRI Liga 1 dalam artikel ini.

Persib Bandung berhasil menahan imbang Bhayangkara FC dengan skor 2-2.

Baca Juga: Jadwal Pekan Kedua BRI Liga 1 2022-2023, Tersaji Duel Big Match Bali United Vs PSM, Persib Vs Madura United

Kini Persib Bandung harus bersiap menjajal kehebatan Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 30 Juli 2022 pukul 16.00 WIB. Simak lengkap jdawal pertandingan pekan ke 2 BRI Liga 1 disini.

Tim Laskar Sape Kerrab Siap menunjukkan performanya kembali melawan Persib setelah berhasil menduduki puncak klasemen sementara BRI Liga 1 usai mengalahkan lawannya pada laga perdananya kala berjumpa klub asal Kalimantan Selatan PS Barito Putra.

Madura United berhasil mengalahkan lawannya dengan skor telak 8-0 tanpa balas.

Sebuah awal yang sangat baik ditunjukan oleh tim asal Jawa Timur Tersebut.

Pelatih Persib Bandung Robert Rene Albert sangat menyayangkan performa anak asuhnya yang hanya berhasil menahan imbang Bhayangkara FC.

“Gol mereka yang membuat skor menjadi 2-2 adalah hal yang tak perlu terjadi. Kami pun seharusnya bisa mencetak gol lagi di menit-menit akhir”. Statement Pelatih Persib Bandung Robert Alberts dalam postingan instagram Official @Persib.

Kini Persib harus berusaha ekstra untuk menjumpai lawan berat pada laga keduanya Liga 1.

Berikut jadwal pekan ke 2 2022 BRI Liga 1:

Jumat 29 Juli 2022

PSM Makassar Vs Bali United

Rans Nusantara Vs PSS Sleman

Baca Juga: Sinopsis Film Elektra Akan Tayang Malam Ini di TransTV, Kisah Pembunuh Bayaran yang Membelot dan Melindungi

Sabtu, 30 Juli 2022

Persib Bandung Vs Madura United

PS Barito Putra Vs Borneo FC

Arema FC Vs PSIS Semarang

Minggu 31 Juli 2022

Persik Kediri Vs Bhayangkara FC

Persija Vs Persis Solo

Dewa United Vs Persikabo 1973

Senin 1 Agustus 2022

Persebaya Surabaya Vs Persita Tanggerang.

Itulah jadwal pertandingan pekan ke 2 Liga 1 yang akan disiarkan langsung melalui TV nasional dan tayangan live streaming.***

Editor: Kusuma Nur

Tags

Terkini

Terpopuler