CEO Yoyok Sukawi Temui Manajemen PSIS Semarang Hingga Supporter Panser Biru, Lakukan Evaluasi Bersama

- 17 Desember 2021, 08:08 WIB
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi, dan manajemen klub serta pemain, menemui para supporter, yakni Panser Biru, Kamis 6 Desember 2021 malam.
CEO PSIS Semarang Yoyok Sukawi, dan manajemen klub serta pemain, menemui para supporter, yakni Panser Biru, Kamis 6 Desember 2021 malam. /Instagram @psisfcofficial

DEMAK BICARA - Usai meluapkan emosi di medsos CEO Mahesa Jenar Yoyok Sukawi lansung temui manajemen PSIS Semarang, supporter, Hingga perwakilan dari pemain PSIS Semarang, dalam acara sarasehan supporter Manajemen Kamis, 16 Desember 2021 Malam.

Sebelumnya diketahui bahwa CEO Yoyok Sukawi meluapkan kekecewaanya dalam akun instagram pribadinya atas performa PSIS Semarang yang terus menurun dalam putaran pertama.

Begitu nikmatnya dipapan atas membuat punggawa tim lupa diri, sombong, merasa paling hebat, seperti lupa untuk terus berkerja keras mempersiapkan diri lebih baik.

Baca Juga: Panser Biru Menuntut, Manajemen PSIS Semarang Gelar Sarasehan, Yoyok Sukawi: Persoalan Internal Menghantui

Masalah internal pun mulai menghantui silih berganti.

Tertatih menghadapi pertandingan demi pertandingan dengan persiapan jauh dari kesempurnaan, hasilnya mulai terlihat betapa rapuhnya mental dan fisik, diperparah tekanan mulai menghantui untuk selalu memperoleh kemenangan, semakin hari semakin terlihat lemahnya koordinasi, sangat sulit mengembalikan performa seperti awal musim.

Karakter jagoan duel dan jago sprint sebagai karakter tim sudah hilang, tak berbekas.

Itulah kutipan dari kekecewaan CEO Mahesa Jenar PSIS Semarang Yoyok Sukawi dari instagramnya.

Hal tersebut ditanggapi oleh para supporter PSIS Semarang yakni Panser Biru untuk menggelar sarasehan bersama para bos CEO PSIS Semarang, Managemen, hingga beberapa pemain PSIS Semarang.

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah