Lima Pemain Arema Malang Positif Covid 19, Laga PSIS Semarang vs Madura United Diundur, Ada Apa?

- 22 Januari 2022, 18:36 WIB
Lima Pemain Arema Malang Positif Covid 19, Laga PSIS Semarang vs Madura United Diundur, Ada Apa?
Lima Pemain Arema Malang Positif Covid 19, Laga PSIS Semarang vs Madura United Diundur, Ada Apa? /psis.co.id

Menghadapi laga krusial untuk mempertahankan posisi pertama klasemen Liga 1, Arema FC justru tampil seadanya.

Saat itu semua pemain asing Arema FC tak masuk dalam daftar susunan pemain.

Pelatih Arema FC Eduardo Almeida tak menurunkan pemain asing andalan mereka, termasuk Carlos Fortes, Adilson Maringa, Sergio Silva, Rensi Yamaguchi hingga bek naturalisasi Fabio Beltrame, yang dipinjam dari Persis Solo.

Tidak hanya itu, Arema FC juga cuma memasukkan 7 pemain cadangan di daftar susunan pemain, dari ketentuan maksimal 8 pemain cadangan.

Saat itu, manajemen Arema FC belum bicara terbuka, hanya menyebutkan jika pihaknya masih menunggu hasil tes Covid 19 beberapa pemain yang masih sama-samar.

Kini kabar terbaru datang, usai melawan Arema FC, laga PSIS Semarang yang rencananya akan berhadapan dengan Madura United harus diudur, satu hari.

Laga antara PSIS Semarang vs Madura United , pada pekan ke-21 Liga 1 musim ini, seharusnya digelar pada 27 Januari 2022, namun laga tersebut diudur menjadi 28 Januari 2022.

Suporter pun menjadi bertanya-tanya, ada apa?

Banyak rumor yang mengaitkan dengan pertandingan PSIS Semarang sebelumnya, saat bertemu Arema FC.

Termasuk kekhawatiran terkait Covid 19.

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah