Timnas Tak Gelar FIFA Match Day Bulan Maret Ini, Atas Desakan Klub Liga 1? Ini Alasan Pelatih Shin Tae Yong

- 3 Maret 2022, 06:41 WIB
 Timnas Tak Gelar FIFA Match Day Bulan Maret Ini, Atas Desakan Klub Liga 1? Ini Alasan Pelatih Shin Tae Yong
Timnas Tak Gelar FIFA Match Day Bulan Maret Ini, Atas Desakan Klub Liga 1? Ini Alasan Pelatih Shin Tae Yong /pssi

DEMAK BICARA - Timnas Tak Gelar FIFA Match Day Bulan Maret Ini, Atas Desakan Klub Liga 1? Ini Alasan Pelatih Shin Tae Yong.

PSSI memastikan Timnas Indonesia tidak menjalani pertandingan FIFA Match Day pada periode Maret 2022 ini. Hal ini sesuai keinginan dari pelatih Shin Tae Yong kepada PSSI.

Shin Tae Yong menilai FIFA Match Day di bulan Maret tidak efektif dan efisien. Namun rumor juga berkembang jika, pembatalan ini akibat desakan para klub Liga 1.

Baca Juga: Nonton Film Split Hingga IPA dan IPS Hingga Acara Lainnya Masih Tayang di Jadwal Acara GTV Hari Ini

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa pelatih Shin Tae Yong  pada pekan lalu mengirimkan surat kepadanya agar tidak melakukan FIFA Match Day bulan Maret 2022.

“Menurut Shin Tae Yong laga FIFA Match Day di bulan Maret tidak efektif dan efisien. Hal ini karena dia juga memimpin tim U-20 persiapan Piala Dunia U-20 2023 menjalani pemusatan latihan di Korea Selatan,” kata Iriawan, seperti dikutip dari lama PSSI.

Pria yang akrap disapa Iwan Bule tersebut menambahkan awalnya PSSI sudah mempersiapkan lawan untuk timnas Indonesia pada periode FIFA Match maret ini.

 “Untuk itu, PSSI memahami permintaan Shin Tae Yong dan mendukung semua program dari dia demi prestasi timnas Indonesia,” tambahnya.

Sementara itu, pelatih Shin Tae Yong menyatakan bahwa pada periode akhir Maret ini, tim U-20 mendapat ajakan laga uji coba melawan Korea Selatan U-20.

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x