Preview dan Prediksi Irak vs Indonesia Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tekad Tak Gentar Skuad Garuda

- 16 November 2023, 15:48 WIB
Tim Nasional Indonesia siap hadapi Irak dalam matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Basra Sport City Stadium, Kamis, 16 November 2023.
Tim Nasional Indonesia siap hadapi Irak dalam matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Basra Sport City Stadium, Kamis, 16 November 2023. /Instagram/@dimasdrajad

DEMAK BICARA - Berikut ini preview dan prediksi pertandingan matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Irak menghadapi Indonesia hari ini.

Laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Irak kontra Indonesia akan berlangsung di Basra Sport City Stadium. Simak preview dan prediksi pertandingannya di ulasan ini.

Pertandingan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Irak vs Indonesia akan dimainkan Kamis, 16 November 2023 mulai pukul 21.45 WIB, ketahui preview dan prediksi pertandingan tersebut di ulasan ini.

Baca Juga: Preview dan Prediksi Maroko vs Indonesia Grup A Piala Dunia U-17 2023

Tingkat persaingan di Grup F ini bisa dianggap sebagai pertarungan yang cukup ketat, dengan Irak, Indonesia, Filipina, dan Vietnam bersaing memperebutkan dua tempat menuju babak berikutnya.

Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam mengakui bahwa Irak memiliki level di atas Skuad Garuda, tetapi dia tidak gentar dan berambisi untuk membawa Indonesia meraih tiga poin.

Meskipun Indonesia menyadari bahwa Irak dianggap unggulan, terutama berdasarkan peringkat FIFA, yang menunjukkan bahwa Irak berada di peringkat 68 sedangkan Indonesia berada di peringkat 145, Asnawi dan timnya tetap optimis.

Skuad Garuda siap menghadapi tantangan ini dan berusaha keras untuk meraih kemenangan meski pertandingan digelar di kandang Irak.

Timnas Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae Yong awalnya membawa 27 pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini. Namun, mereka kehilangan dua pemain, yakni Andy Setyo Nugroho dan Yakob Sayuri yang seharusnya ikut serta.

Andy Setyo mengalami cedera, sementara Yakob Sayuri tidak dapat bergabung karena izin menikah.

Irak di bawah arahan Jesus Casas juga membawa 25 pemain ke ajang ini. Tim ini memiliki kekuatan yang solid, dengan sepuluh pemain yang bermain di klub Eropa.

Mereka antara lain Hussein Ali Hayder dari Heerenveen/Belanda, Osama Rashid dari klub Vizela/Portugal, dan striker Ali Al-Hamadi yang bermain di AFC Wimbledon/Inggris.

Pertandingan di Grup F akan menjadi ujian nyata bagi tim-tim ini, dan hanya dua tim peringkat teratas yang akan melangkah ke babak berikutnya.

Prediksi susunan pemain dari kedua tim

Berikut ini prakiraan susunan pemain yang akan diturunkan oleh kedua kesebelasan:

Irak
Ahmed Basil (PG), Mustafa Saadoun, Rebin Solaka, Ali Adnan, Merchas Doski, Osama Rashid, Amjad Attwan, Ibraheem Bayesh, Bashar Rasan, Ali Jasim, Aymen Hussein.
Pelatih: Jesus Casas.

Indonesia
Nadeo Argawinata (PG), Asnawi Mangkualam, Jordi Amat, Rizky Ridho, Elkan Baggott, Pratama Arhan, Sandy Walsh, Marc Klok, Witan Sulaeman, Dendy Sulistyawan, Dimas Drajad.
Pelatih: Shin Tae Yong.

Prediksi skor: Irak 1-2 Indonesia.

Itulah preview dan prediksi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Grup F antara Irak vs Indonesia.***

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x