Wow!! Ganjar Pranowo Borong Buah Sebanyak Ini

- 28 Juli 2021, 06:00 WIB
Ilustrasi buah-buahan yang dibawakan Ganjar untuk para nakes di Boyolali
Ilustrasi buah-buahan yang dibawakan Ganjar untuk para nakes di Boyolali /Pixabay/ silviarita

 

Demak Bicara - Menyegarkan Tenaga Kesehatan (Nakes) dengan buah segar, Ganjar mengatakan biar teman-teman nakes semangat, punya asupan gizi bagus, kejadian itu berlangsung kemarin, Selasa, 27 Juli 2021.

Seluruh buah itu secara khusus dibeli Ganjar untuk para nakes di asrama haji donohudan. Ganjar mengatakan, buah segar itu hanya sedikit oleh-oleh dengan harapan juga menyegarkan semangat para nakes.

“Iya biar teman-teman semangat, punya asupan gizi bagus. Apresiasinya tidak banyak, tadi dari tawangmangu beli oleh-oleh buah-buah segar biar juga bikin mereka segar,” ujar Ganjar usai meninjau RS Khusus COVID-19 asrama haji donohudan.

Baca Juga: Cari Lakon Covid Wagub Jateng Minta Perusahaan Swasta Dan Pemerintah Lapor Pegawainya yang Positif

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo membawa oleh-oleh untuk para tenaga kesehatan di asrama haji donohudan, Boyolali. Oleh-oleh tersebut berupa buah-buahan segar yang dibelinya di Pasar Tawangmangu.

Ganjar roadshow untuk mengecek kesiapan penanganan COVID-19 Di Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Boyolali. Sebelum bertolak ke Boyolali, Ganjar sempat mampir ke Pasar Tawangmangu untuk membeli buah.

Kedatangan Ganjar pun mengagetkan para pedagang buah di dalam pasar. Mulanya mereka tampak malu-malu, namun selang beberapa menit mulai menawarkan dagangannya.

“Jeruke pak monggo, niki jeruk tawangmangu,” rayu seorang pedagang ibu-ibu pada Ganjar.

“Halah opo jeruk Tawangmangu raono. Piro bu,” seloroh Ganjar.

Halaman:

Editor: Rizky Iqromullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x