Doa Rajab Hari Ke 6, Istighfar Bulan Rajab Baca Ini

- 18 Januari 2024, 05:32 WIB
Doa Rajab Hari Ke 6, Istighfar Bulan Rajab Baca Ini
Doa Rajab Hari Ke 6, Istighfar Bulan Rajab Baca Ini /Arina.id/

DEMAK BICARA - Rajab salah satu bulan yang diutamakan dalam Islam. Maka dari, sampai ada sebuah doa khusus yang dianjurkan untuk dibaca ketika akan memasuki bulan Rajab ini.

Tujuannya, agar usia kita di beri keberkahan oleh Allah SWT di bulan ini. Sehingga bisa melakukan aktifitas dengan lancar dan baik. Selain itu, doa ini juga bertujuan agar kita dipanjangkan usia, sehingga bisa menikmati bulan Ramadhan yang akan datang dua bulan lagi.

Baca Juga: Bacaan Dzikir Pagi Harian, Inilah Doa Memohon Pertolongan Allah Atas Segala Urusan, Yaa Hayyu Yaa Qoyyum

Doa Bulan Rajab

Berikut bacaan doa bulan Rajab, dikutip dari Al-Adzkâr karya Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi (Darul Hadits: Mesir)

 

أللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَان

 Allahumma barik lana fi rajaba wa sya’bana wa balighna Ramadhana.

Artinya: “Ya Allah, berkatilah umur kami di bulan Rajab dan Sya’ban, serta sampaikanlah (umur) kami hingga bulan Ramadhan.”

Baca Juga: Doa Amalan Guru Abah Sekumpul, Baca 4 Kali Setelah Subuh Khususkan Untuk Umat Nabi Muhammad

Guru H.Ilham Humaidi Said menyampaikan bacalah "Rabbighfirlii Warhamni Watub 'alayya" sebanyak 70 kali pada pagi dan sore hari (amalkan selepas shalat subuh dan maghrib) sepanjang bulan Rajab, maka di hari kiamat tidak akan disentuh api neraka.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x