Irjen Firman Santyabudi, Larang Pemotor Berkendara Pakai Sandal Jepit, Ternyata Ini Penjelasan Bahayanya

- 15 Juni 2022, 11:18 WIB
Irjen Firman Santyabudi: Larang Pemotor Pakai Sandal Jepit, Ternyata Ini Penjelasan Bahayanya
Irjen Firman Santyabudi: Larang Pemotor Pakai Sandal Jepit, Ternyata Ini Penjelasan Bahayanya /Antara/Muhammad Iqbal/

DEMAK BICARA - Pada operasi Patuh Jaya 2022, Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi menghimbau masyarakat, bahwa mengenakan sandal jepit selama berkendara sepeda motor itu berbahaya.

Hal itu dikarenakan, sandal jepit tidak akan melindungi kaki para pemotor bila terjadi kecelakaan, karena kulit akan bersentuhan langsung dengan aspal.

Bila kulit mengenai aspal, kaki tentu saja akan mengalami luka ringan hingga parah. Terlebih jika kecelakaan terjadi saat kendaraan dalam kondisi yang cepat.

Baca Juga: HASIL AKHIR Jerman vs Italia Skor 5-2, Timo Werner Cetak 2 Gol UEFA Nations League 2022

Berbeda halnya dengan penggunaan sepatu, yang melindungi seluruh bagian kaki para pemotor.

Menurut Irjen Firman Santyabudi, menggunakan sandal jepit saat berkendara akan berakibat fatal.

“Karena kalau sudah pakai motor, kulit itu bersentuhan langsung dengan aspal, ada api, ada bensin, ada kecepatan, makin cepat makin tidak terlindungi kita, itulah fatalitas,” kata Irjen Firman Shantyabudi, melansir Pikiran Rakyat dari NTMC Polri, 13 Juni 2022.

Irjen Firman Shantyabudi, juga mengatakan bahwa nyawa dan keselamatan pengendara jauh lebih mahal dari atribut berkendara.

“Kalau dibilang sepatu mahal, baju pelindung mahal, ya lebih mahal mana dengan nyawa kita?,” ungkap Irjen Firman Shantyabudi.

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x