Sejarah Asal Usul Nama Indonesia, dari Bahasa Yunani, Ternyata Ada Jauh Sebelum Proklamasi Kemerdekaan RI!

- 17 Agustus 2022, 12:54 WIB
Dalam artikel Tentang Nama Indonesia di buku Mohammad Hatta: Politik, Kebangsaan, Ekonomi (1927-1977), nama “Indonesia” muncul di tahun 1850.
Dalam artikel Tentang Nama Indonesia di buku Mohammad Hatta: Politik, Kebangsaan, Ekonomi (1927-1977), nama “Indonesia” muncul di tahun 1850. /IPPHOS/Frans Mendoer

 

 

DEMAK BICARA – Indonesia punya berbagai nama sejak zaman sejarah, lalu dari mana asal nama 'Indonesia'? disebut berasal dari bahasa Yunani.

Jauh sebelum kemerdekaan RI, wilayah Indonesia sempat berganti-ganti nama, benarkah dari bahasa Yunani? berikut informasinya.

Di zaman kerajaan, kepulauan di Indonesia yang masuk dalam wilayah Majapahit , meliputi Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand Selatan, Filipina, Brunei, Timor Timur dan Taiwan, dinamai Nusantara.

Kata Nusantara muncul di Kitab Negarakertagama dan Pararaton yang ditulis pad masa Kerajaan Majapahit yang artinya “Nusa” adalah pulau dan “antara” berarti lain atau seberang.

Secara internasional, wilayah yang sekarang menjadi Indonesia disebut dengan nama Hindia, ciptaan Herodotus, seorang ahli sejarah asal Yunani.

Selain Nusantara, wilayah Indonesia dinamai Nederlandsch-Indie atau Hinda-Belanda pada masa penjajahan Belanda sekitar tahun 1602.

 

Indonesia juga disebut sebagai “Insulinda” oleh Edward Douwes Dekker dalam buku Max Havelaar tahun 1860 dan “The Malay Archipelago” oleh Alfred Russel Wallace di tahun 1854-an, bersama Malaysia dan Singapura.

Halaman:

Editor: Diaz A Abidin

Sumber: Kemdikbud RI Dirjen IKP Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah