Balas Kekalahan Atas Thailand, Hasil Shesar Hiren Rhustavito di Indonesia Open Sukses Lewati Babak 32 Besar

23 November 2021, 15:00 WIB
Atlet badminton tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito pada babak 32 besar Indonesia Open 2021 melawan Thailand. /Dok: PBSI

DEMAK BICARA - Shesar Hiren Rhustavito melanjutkan hasil baik tim nasional (timnas) merah putih pada laga babak 32 besar Indonesia Open, 23 November 2021.

Shesar Hiren Rhustavito pemilik peringkat ranking BWF 20 dunia ini sukses melengserkan wakil Thailand,  pada hasil babak 32 besar Indonesia Open 2021, Selasa 23 November, di Bali.

Shesar Hiren Rhustavito banyak bermain dengan perubahan strategi menyerang dan bermain sabar hingga membuahkan hasil, atas lawannya Sitthikom Thammasin di Indonesia Open ini.

Baca Juga: Hasil Baik Adnan Maulana/Mychelle Bandaso di Babak 32 Besar Indonesia Open, Lihat Skornya

Shesar Hiren Rhustavito memenangi pertandingan dengan hasil tiga set dari Sitthikom Thammasin pada laga pembuka Indonesia Open baginya.

Skor kemenangan 21-12, 15-21, dan  21-16 untuk Vito, sapaan akrab Shesar Hiren Rhustavito.

Kemenangan dari wakil Thailand ini menjadi pembalasan Vito, usai dikalahkan wakil Thailand yang lain Kunlavut Vitidsarn pada babak 16 besar Indonesia Masters lalu.

Lebih jauh, tim nasional merah putih mengirimkan 6 wakil dari sektor tunggal putra di Indonesia Open kali ini.

Berikut daftar lengkap atlet tunggal putra Indonesia yang berlaga di Indonesia Open 2021:

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Open 2021, Dukung Timnas Badminton Merah Putih Sekarang

1. Shesar Hiren Rhustavito

2. Chico Aura Dwi Wardoyo

3. Henrikho Kho Wibowo

4. Jonatan Christie

Baca Juga: Kenangan Lama! Komentator Oma Gill atau Gillian Clark pernah Juara Edisi Perdana Indonesia Open 1982

5. Anthony Sinisuka Ginting

6. Tommy Sugiarto

Shesar Hiren Rhustavito menjadi wakil kedua yang lolos dari babak 32 besar Indonesia Open 2021, setelah pasangan ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Bandaso.

Vito mengatakan tidak terlalu memikirkan untuk lolos dalam BWF World Tour Finals usai Indonesia Open.

Baca Juga: Daftar Lengkap Wakil Tunggal Putri Merah Putih pada Jadwal Indonesia Open 2021

"Lebih memikirkan kalau bisa dapat hasil yang bagus (di Indonesia Open), dari mungkin masuk delapan atau semifinal," kata Vito.

Demikian hasil pertandingan Shesar Hiren Rhustavito pada babak k2 besar Indonesia Open 2021.***

Editor: Diaz A Abidin

Tags

Terkini

Terpopuler