Peluang Persib Bandung Juara Sangat Kecil, Robert Alberts : Tetap Jaga Asa Sapu Bersih Kemenangan 2 Laga Sisa

- 25 Maret 2022, 07:39 WIB
Peluang Persib Bandung Juara Sangat Kecil, Robert Alberts : Tetap Jaga Asa Sapu Bersih Kemenangan 2 Laga Sisa
Peluang Persib Bandung Juara Sangat Kecil, Robert Alberts : Tetap Jaga Asa Sapu Bersih Kemenangan 2 Laga Sisa /ligaindonesiabaru

Secara head to head dari tiga kali pertemuan, Persib Bandung selalu unggul dari Persik Kediri. 

Catatan belum kebobolan pada tiga pertemuan terakhir bisa jadi modal bagus bagi skuad Pangeran Biru.

Kemenangan sempurna PERSIB didapatkan saat melawat ke markas Persik di Stadion Brawijaya, 12 Februari 2014 silam.

Saat itu tidak hanya mencetak tiga gol, Pangeran Biru juga berhasil mencatatkan clean sheet. Tiga gol dalam laga pekan keempat saat itu diciptakan Achmad Jufriyanto menit 54, Coulibaly Djibril (79) dan Atep (89).

Skor 3-0 juga berhasil diraih Persib saat menjamu Persik di Stadion SI Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, 24 Agustus 2014. Tiga gol Pangeran Biru dicetak Vladimir Vujovic (66), Ferdinand Sinaga (80), dan Djibril Coulibaly (84).

Baca Juga: Persib vs Persik, Ardi Idrus - Henhen Herdiana Akumulasi Kartu, Beckham Putra Cedera, Teja Paku Alam Diragukan

Kemenangan dengan clean sheet teranyar adalah saat berjumpa di putaran pertama Liga 1 2021/2022.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Sultan Agung Bantul, 12 Desember 2021, Persib Bandung menang dengan skor 1-0. Gol tunggal dicetak oleh Frets Listanto Butuan menit ke-18.

Hasil tersebut bisa menjadi modal bagus Persib Badnung untuk melanjutkan tren kemenangan juga meraih clean sheet.

Tiga poin akan semakin memantapkan tim asuhan Robert Alberts ini bertarung di kancah sepakbola level Asia, AFC tahun depan, sekaligus menjaga asa juara Liga 1 musim ini, meski peluangnya sangat kecil. ***

Halaman:

Editor: Maxcimilian Arcello


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah