Apa Itu UEFA Nations League? Berikut Daftar Juara Negara Benua Biru Eropa, Ada Portugal, dan Prancis!

- 3 Juni 2022, 16:13 WIB
UEFA Nations League: Spanyol Tahan Imbang Portugal 1-1, siapa daftar juara liga negara Eropa itu di antara Belanda, Prancis, Jerman, Spanyol, Portugal.
UEFA Nations League: Spanyol Tahan Imbang Portugal 1-1, siapa daftar juara liga negara Eropa itu di antara Belanda, Prancis, Jerman, Spanyol, Portugal. /Twitter @EURO2024

 

 

 

DEMAK BICARA – Bagi sebagian pecinta sepakbola, mungkin ada yang belum tahu apa itu UEFA Nations League, dan daftar negara yang pernah menjadi juara, di mana tim besar seperti Prancis, Portugal, Spanyol, Belanda, dan lainnya ada di sini.

Meski diikuti sejumlah negara besar swpakbola seperti Prancis, Portugal, Spanyol, Belanda, dan lainnya, mompetisi ini terbilang balita, jadi wajar bila sebagian masih belum tahu apa itu UEFA Nations League, bahkan daftar negara juara.

UEFA Nations League merupakan liga internasional dengan peserta tim nasional negara di benua biru, seperti Prancis, Portugal, Spanyol, Belanda, Jerman, Belgia, dan lainnya, lantas siapa daftar juara yang ada?.

Liga Negara Eropa atau UEFA Nations League ini baru digelar sejak tahun 2018 lalu, sehingga baru ada dua daftar juara.

Kompetisi baru dari UEFA ini dibentuk dengan tujuan meningkatkan kualitas sepakbola internasional di Eropa.

Selain itu, kompetisi ini bertujuan juga untuk mengurangi jumlah pertandingan persahabatan Eropa yang dinilai kurang efektif.

UEFA Nations League melibatkan 55 tim nasional negara Eropa yang dibagi ke dalam empat divisi yaitu Liga A, Liga B, Liga C, dan Liga D.

Dari empat divisi liga tersebut akan dibagi kembali menjadi empat grup.

Liga A terdiri dari negara-negara dengan peringkat teratas, sementara Liga D beranggotakan negara dengan peringkat terendah.

Liga A, B, dan C terdiri dari empat grup, masing-masing grup terdiri dari empat tim.

Liga D hanya terdiri dari dua grup, dimana pada masing-masing grup terdiri dari empat dan tiga tim.

Format promosinya adalah empat tim akan naik dari Liga D ke Liga C, dari C ke Liga B, dan dari B ke Liga A.

Sementara format degradasi berlaku sebaliknya, empat tim akan turun ke liga dibawahnya.

Sistem promosi dan degradasi ini berlaku setelah fase kualifikasi.

Sejak pertama kali digelar pada tahun 2018, UEFA Nations League sudah melahirkan dua tim yang juara, yaitu Portugal, dan Perancis.

Baca Juga: HASIL Thailand U23 VS Vietnam U23, Gol Cepat Dibalas Detik-detik Akhir! Piala AFC Asian Cup 2022 Uzbekistan

Portugal menjadi juara pada musim perdana 2018-2019 dengan runner-up Belanda.

Perancis menjadi juara di edisi selanjutnya 2020-2021 dengan Spanyol sebagai runner-up.

Sementara musim 2022-2023 ini adalah edisi ketiga dari UEFA Nations League.

Pada musim ketiga ini, Grup 1 Liga A terdiri dari Denmark, Kroasia, Austria, dan juara bertahan Perancis.

Baca Juga: UEFA Nations League: Prediksi Belgia VS Belanda, Jadwal Tayang, dan Link Live Streaming, Romelu Lukaku Bersiap

Grup 2 Liga A berisi Swiss, Republik Ceko, Portugal, dan runner-up musim lalu, Spanyol.

Grup 3 Liga A ini adalah grup neraka yang terdiri dari Italia, Jerman, Inggris, dan Hungaria.

Di Grup 4 Liga A berisi Belanda, Belgia, Polandia, dan Wales.

Pada Liga C dan D terdapat dua tempat yang ditentukan dari hasil play-off.

Baca Juga: UEFA Nations League: Prediksi Prancis VS Denmark, Jadwal Tayang, Link Live Streaming, Mbappe VS Schmeichel

Pemenang dari play-off tersebut akan mengisi Liga C, sementara tim yang menelan kekalahan akan menghuni Liga D.***

Editor: Diaz A Abidin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah