Siap Ganti Ketum dan Exco! PSSI Rencanakan Gelar KLB Awal Tahun Depan

- 1 November 2022, 12:17 WIB
PSSI Putuskan Percepat KLB Usai Lakukan Rapat dengan Exco
PSSI Putuskan Percepat KLB Usai Lakukan Rapat dengan Exco /PSSI/

“Saya hanya ingin kompetisi itu bisa berjalan. Dengan kompetisi terhenti, maka marwah sepak bola itu akan hilang,” ujarnya, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga Champions 2022-2023 2 November 2022, Bayern VS Inter

Pria yang akrab disapa Iwan Bule ini juga menolak anggapan KLB diadakan agar ia lari dari tanggung jawab sebagai ketum PSSI atas tragedi Kanjuruhan.

Iwan menyebut, percepatan KLB dilakukan sesuai kesepakatan semua anggota Exco PSSI.

“Kami sepakat mengusulkan kepada FIFA untuk mempercepat kongres dan KLB untuk merespons rekomendasi TGIPF dengan tujuan agar kompetisi sepak bola di Indonesia dapat diizinkan digelar kembali,” jelasnya.

Ia menambahkan, “Kami melakukannya karena ada permintaan dari anggota kami yang memiliki suara.”

Untuk mengadakan KLB, PSSI telah mengirimkan laporan kepada FIFA melalui surat bernomor 4452/ULN/537/X-2022 yang ditandatangani Yunus Nusi Sekretaris Jenderal PSSI dan ditujukan kepada Fatma Smoura Sekjen FIFA.

Atas permohonan KLB di atas, PSSI akan menunggu persetujuan dan rekomendasi dari FIFA hingga 7 November.

Ini sesuai Pasal 32 Ayat 2 Statuta PSSI yang menyatakan bahwa anggota akan diberitahu paling tidak 60 hari sebelum pelaksanaan kongres.

Sebelumnya, PSSI terus mendapatkan desakan untuk menggelar KLB dan anggotanya mundur dari kepengurusan federasi.

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah