Victor Osimhen Tinggalkan Pemusatan Latihan Timnas Nigeria, Ini Alasannya

- 16 Oktober 2023, 12:47 WIB
Pemain Napoli dan timnas Nigeria, Victor Osimhen.
Pemain Napoli dan timnas Nigeria, Victor Osimhen. /Reuters/Ciro De Luca

DEMAK BICARA - Tim nasional Nigeria mengumumkan bahwa dua penyerangnya, Victor Osimhen dan Kelechi Iheanacho telah meninggalkan pemusatan latihan tim nasional di Portugal sebelum pertandingan FIFA Matchday melawan Mozambik.

Penyerang Nigeria, Victor Osimhen dikabarkan telah kembali ke klubnya yakni Napoli di Italia setelah mengalami cedera otot paha belakang dalam pertandingan persahabatan melawan Arab Saudi.

Meskipun pada pernyataan resmi tidak menyebutkan seberapa parah cedera yang dialami pemain Nigeria tersebut, Victor Osimhen harus menjalani pemindaian pada Sabtu, 14 Oktober 2023.

Baca Juga: Finish Pertama di Sirkuit Mandalika, Veda Ega Pratama Cetak Double Winner di IATC 2023 Seri Indonesia

Pelatih Nigeria, Jose Peseiro mengatakan, pihaknya akan menyiapkan pemain lain untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Osimhen dan Kelechi.

"Kami akan kehilangan Kelechi dan Victor (Osimhen), namun kami memiliki pemain-pemain bagus lain yang akan membuat Nigeria bangga," kata Peseiro dilansir dari Antara, Senin, 16 Oktober 2023.

Ia menilai pemain lainnya mempunyai kualitas yang sama baiknya dan diyakini mampu memberikan kontribusi positif untuk tim nasional Nigeria.

"Saya melihat ke bangku pemain cadangan dan saya melihat pemain-pemain yang dapat bangkit dan memanfaatkan peluang-peluang mereka," ungkap Peseiro menambahkan.

Pemain Real Sociedad disiapkan mengganti Victor Osimhen

Osimhen terpaksa meninggalkan lapangan pada menit ke-55 dalam pertandingan menghadapi Arab Saudi tersebut yang berakhir dengan skor imbang 2-2.

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x