Heboh Warga Jepara Temukan Jeruk Bali dengan Ukiran Mirip Wajah Wali Songo, Asli atau Buatan?

4 Mei 2023, 06:46 WIB
Heboh Warga Jepara Temukan Jeruk Bali dengan Ukiran Mirip Wajah Wali Songo, Asli atau Buatan? /Facebook/Pigura Warga Batang

 

DEMAK BICARA - Warga Kabupaten Jepara dihebohkan dengan penemuan jeruk bali yang mempunyai ukiran kulit menyerupai wajah Wali Songo. 

Kejadian penemuan jeruk bali yang mempunyai ukiran kulit wajah Wali Songo itu pertama kali diungkap oleh Khamim, warga desa Batealit, Jepara, Jawa Tengah. Ia menemukan Jeruk tersebut di salah satu pohon jeruk yang memang ia tanam di belakang rumahnya.

Khamim menjelaskan pada hari Senin, 1 Mei 2023 ia hendak menjual jeruk bali hasil kebunnya. Setelah memetik beberapa buah jeruk, ada salah satunya memiliki bentuk kulit yang aneh. 

Baca Juga: Link Legal Nonton Drakor Terbaru My Perfect Stranger, Kisah Cinta yang Melintasi Waktu Viral di Medsos

Setelah ia amati dan menanyakan kepada tetangga, barulah disadari kalau ukiran pada kulit jeruk itu mirip dengan wajah para tokoh Wali Songo.

Beberapa tetangga juga menyebutkan kalau yang ada di kulit jeruk itu mirip penggambaran sosok Sunan Kalijaga, Sunan Gresik, Sunan Bonang, Sunan Drajat, dan Sunan Gunungdjati. 

Video tentang jeruk dengan ukiran kulit mirip wajah Wali Songo ini juga sempat viral di beberapa group Facebook. Salah satunya di FB group Info Seputar Jepara.

Baca Juga: Lirik Lengkap Lagu aespa 'Welcome To My World' Kolab dengan Artis Virtual Naevis

Banyak warganet yang terkagum dan merasa heran kenapa bisa ada gambar para ulama penyebar agama Islam di pulau Jawa itu pada sebuah kulit jeruk.

Beberapa warganet malah mengatakan hal tersebut dengan sesuatu yang gaib atau mistis. Yang jelas fenomena temuan kulit jeruk dengan wajah Wali Songo adalah kejadian yang langka dan jarang terjadi.

Hingga saat ini, jeruk tersebut masih di simpan di rumah Khamim. Banyak tetangga dan warga yang berdatangan kesana untuk menyaksikan langsung buah langka dan unik itu.

Dan belum ada penjelasan resmi atau secara ilmiah jika jeruk dengan wajah mirip Wali Songo itu asli atau buatan tangan manusia. ***

Editor: Maya Atika

Tags

Terkini

Terpopuler