Sore Ini, Kantor Gubernur Jawa Tengah dan Sejumlah Lokasi Diterjang Banjir

- 23 Februari 2021, 18:37 WIB
Petugas mengarahkan kendaraan yang akan melintas di kawasan Simpang Lima Semarang yang tergenang air akibat hujan lebat, Selasa (23/2/2021).
Petugas mengarahkan kendaraan yang akan melintas di kawasan Simpang Lima Semarang yang tergenang air akibat hujan lebat, Selasa (23/2/2021). /

DEMAK BICARA- Hujan lebat yang mengguyur Kota Semarang pada Selasa 23 Februari sore, mengakibatkan kompleks perkantoran Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengalami banjir.

Genangan banjir juga merendam sejumlah kendaraan setelah guyuran air hujan dari luar pagar masuk ke areal parkir. Sejumlah pegawai tampak memindahkan kendaraannya ke tempat yang lebih aman.

Kabar kantor Gubernur Jateng kebanjiran dengan cepat beredar di media sosial. Foto maupun video banjir yang disertai komentar-komentar bertebaran di jagat maya. Banjir juga merendam sejumlah ruas jalan dan kawasan Simpang Lima.

"INFO TERKINI! Komandan Mimin Bpk Kasatlantas Polrestabes Semarang melaporkan situasi arus lalulintas sore ini khususnya di kawasan Simpang Lima Semarang terjadi banjir ya gaes & hanya dpt dilalui kendaraan besar saja. Dihimbau bagi sluruh msyrkt hindari kawasan simpang lima ya," tulis akun Twitter @lantas_semarang

Baca Juga: Dengan Mata Berkaca-kaca, Kalina Harap Sang Ayah Menyetujui Pernikahannya dengan Vicky

Sementara itu, kawasan Simpang Lima Semarang tergenang air dengan ketinggian hingga 50 cm. Arus kendaraan dari dan yang akan menuju pusat Kota Semarang itu terpaksa dialihkan ke jalan lain. Sejumlah sepeda motor mogok akibat nekat menerjang genangan air tersebut.

Polisi lalu lintas mengalihkan kendaraan yang akan menuju kawasan Simpang Lima tersebut.

"Tinggi air sudah sama dengan trotoar, sampai sekitar 50 cm," kata salah seorang petugas yang mengatur lalu lintas di seputaran bundaran Jalan Pahlawan Semarang itu.

Menurut dia, air mulai naik sekitar pukul 16.00 WIB.

Ia menambahkan hanya kendaraan besar dan tinggi yang berani melintas di kawasan Simpang Lima tersebut.

Baca Juga: Simpulkan Terjadi Genosida Atas Muslim Uighur, Parlemen Kanada Keluarkan Mosi

"Biasanya hanya sebentar, air cepat surut," ujarnya.

Hujan deras juga menyebabkan genangan di sejumlah titik di Kota Semarang, seperti Jalan Thamrin, Jalan Simongan di sekitar Kelenteng Sam Po Kong Semarang.*

 

Editor: Dedi Ermasyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x