Masjid Raya Baiturrahman direnovasi, Gus Yasin: Wajah Jawa Tengah ditata, Kacamata Islam itu Harus dimunculkan

- 4 September 2021, 11:12 WIB
Acara Ground breaking Ceremonial Pembangunan Masjid Raya Baiturrahman dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, Ketua MUI Jawa Tengah KH Ahmad Darodji, Ditjen Cipta Karya Didiet Arief Akhdiat.
Acara Ground breaking Ceremonial Pembangunan Masjid Raya Baiturrahman dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, Ketua MUI Jawa Tengah KH Ahmad Darodji, Ditjen Cipta Karya Didiet Arief Akhdiat. /Humas Pemprov Jateng/

Demak Bicara - Masjid Raya Baiturrahman Semarang tengah direnovasi, Gus Yasin mengatakan wajah Jawa Tengah ditata, kacamata Islam itu harus dimunculkan.

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin) menerangkan, menyebarnya Agama Islam juga dimulai dari Provinsi Jawa Tengah. Maka dari itu, wajah Jawa Tengah yakni Masjid Raya Baiturrahman perlu ditata.

"Sehingga memang perlu masjidnya ditata, artinya kacamata islam itu harus dimunculkan. Baik dari dinamisnya dan sejarahnya," kata Gus Yasin saat acara Ground breaking Ceremonial Pembangunan Masjid Raya Baiturrahman, Kamis, 2 September 2021.

Selain itu, dirinya mengaku menyambut baik atas pembangunan masjid tersebut.

"Saya berterima kasih kepada PUPR, Pemerintah, baik pusat maupun Kota Semarang yang sudah melakukan perubahan-perubahan," tuturnya.

Baca Juga: Jumlah Anak Yatim Piatu di Jateng Mengalami Kenaikan Angka, Gus Yasin Gerakkan Jadi Orang Tua Asuh

Masjid Raya Baiturrahman Semarang yang diresmikan oleh Presiden Soeharto 15 Desember 1974, akan dilakukan renovasi.

Bangunan masjid berbentuk limasan dan berdiri di atas lahan seluas 11.765 m². Dengan luas eksisting bangunan masjid 6.000 m², sekolah 3.900 m² dan Kantor MUI 800 m².

Masjid yang merupakan pusat dakwah islam di Semarang itu memiliki daya tampung sebesar 4.500 Jamaah.

Halaman:

Editor: Rizky Iqromullah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah