Lagi, BKOW Jawa Tengah Gelar Pelatihan Ekonomi bagi Perempuan. Kali Ini Sragen Dilatih Olah Ikan Air Tawar

- 17 November 2021, 16:30 WIB
Ning Nawal dalam pelatihan ketiga yang digelar BKOW Jawa Tengah di Desa Ketro, Sragen, Rabu 17 November 2021.
Ning Nawal dalam pelatihan ketiga yang digelar BKOW Jawa Tengah di Desa Ketro, Sragen, Rabu 17 November 2021. /Humas Pemprov Jawa Tengah/

DEMAK BICARA - Lagi, Badan Koordinasi Organisasi Wanita (BKOW) Jawa Tengah gelar pelatihan ekonomi bagi perempuan berusaha. Dan kali ini Sragen yang dilatih mengolah ikan air tawar. 

Dalam pelatihan BKOW Jawa Tengah tersebut, sebanyak 30 orang perempuan dilatih mengolah ikan air tawar sebagai bahan membuat abon dan dengdeng.

Ketua BKOW Provinsi Jawa Tengah, Nawal Arafah Yasin (Ning Nawal) mengatakan, pelatihan kali ini di Desa Ketro, Sragen, Rabu 17 November 2021 merupakan pelatihan ketiga yang digelar pihaknya.

Baca Juga: Terbang Terlalu Rendah, Helikopter Rombongan Presiden Jokowi Robohkan Pohon. 1 Balita Dikabarkan Jadi Korban

Kata dia, pelatihan yang diberikan disesuaikan dengan potensi di wilayah masing-masing. Sebelumnya juga telah dirapatkan terlebih dahulu dengan dinas-dinas terkait.

"Sebelumnya kita ada pelatihan di Pemalang, kemudian di Demak, dan sekarang di Sragen. Pelatihan ini, untuk meningkatkan keterampilan perempuan dalam mengolah potensi hasil perikanan khususnya ikan air tawar di desa ketro sehingga bisa menambah sumber penghasilan dan meningkatkan kesejahteraan keluarga," kata Nawal.

Sementara itu, ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Jawa Tengah, KH. Ahmad Darodji mendukung Pemprov Jawa Tengah dalam mengentaskan kemiskinan. Sehingga, lanjutnya, apabila diperlukan, pihaknya akan terbuka untuk membantu.

Baca Juga: Aksi Aliamsi Buruh Jawa Tengah, Tuntut UMK Naik 16 Persen

"Kami siap. Pokoknya kalau untuk kegiatan produktif dan membangun, kami siap mendukung". kata Ketua BAZNAS Jawa Tengah itu.***

Editor: Abdurrahman Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah