Besok Bulan Sya’ban 2021: Ini 4 Amalan yang Dianjurkan

14 Maret 2021, 15:30 WIB
Keutamaan Nisfu Sya'ban/ /Pixabay

 

DEMAK BICARA – Bulan Sya’ban akan jatuh esok, Senin, 15 Maret 2021. Bulan Sya’ban merupakan bulan kedelapan dari 12 bulan dalam kalender Hijriah. Bulan ini berada diantara bulan Rajab dan Ramadhan.

Dalam kitab Durratun Nasihin karya Syekh Utsman Al-Khoubawy, dikisahkan pada malam nisfu sya’ban, tanggal 15 bulan Sya’ban, malaikat Jibril mendatangi Nabi Muhammad SAW dan berkata:

“Pada malam ini pintu-pintu langit dan pintu Ar-Rahmah (sifat Allah SWT) di buka semua. Maka berdirilah dan shalatlah, tegakkan kepalamu ke langit dan angkat kedua tanganmu.”

Nabi menjawab dan berkata, “Wahai Jibril, malam apa ini?”

Malaikat Jibril Alaihisalaam menjawab: “Malam ini tiga ratus pintu pengasih Allah dibuka. Allah SWT memaafkan semua orang kecuali orang musrik, tukang sihir, dukun, orang yang berdiam-diaman, orang-orang yang sering minum arak, orang-orang yang biasa melakukan zina, orang-orang yang makan barang riba, orang-orang yang berani melawan dan menyakiti hati kedua orang tua, orang-orang yang sering berkelahi, dan orang-orang yang memutus silaturrahmi. Orang-orang tersebut tidak mendapatkan ampunan dari Allah SWT, kecuali orang tersebut sudah taubat dan meninggalkan kejelekannya”.

Ada beberapa amalan khusus yang dianjurkan untuk dijalankan sejak mulai besok tanggal 1 Sya’ban 1442 H hingga akhir bulan ini.

 Baca Juga: Bulan Syaban dan 5 Peristiwa Penting Didalamnya: Ajal Ditentukan, Shalawat Diperintahkan

1. Membaca Shalawat

Sayyid Muhammad bin Alawi Al Maliki dalam kitab Ma Dza fi Sya'ban menyebutkan satu dari sekian peristiwa penting di bulan Sya’ban adalah bersholawatnya Allah dan malaikat kepada Rasulullah Muhammad SAW.

Allah SWT juga menurunkan umat Islam untuk bershalawat kepada Nabi Muhammad SAW. Sebagaimana tercantum dalam surat Al-Ahzab ayat 56:

“Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.”

Dalam hadits yang lain dijelaskan bahwa siapa yang berpuasa pada bulan Syaban dan mengisi hari-hari puasanya dengan shalawat. Maka dosanya akan diampuni dan berkah rezekinya.   

Sabda Nabi Muhammad SAW: “Siapa yang berpuasa tiga hari di bulan Sya’ban, kemudian dia bershalawat kepadaku beberapa kali sebelum berbuka puasa. Maka dosanya diampuni dan rezekinya diberi keberkahan.”

Bulan Sya’ban adalah momen yang tepat untuk memperbanyak bacaan shalawat kepada Nabi SAW. Bacalah shalawat dalam berbagai kesempatan. Setelah shalat, mengaji, sebelum tidur atau juga ketika naik kendaraan. 

Baca Juga: Kapan Malam Nisfu Syaban 2021? Catat Tanggalnya dan Ini 8 Keistimewaannya

2. Membaca Istighfar

Pada bulan Sya’ban, malaikat pencatat amal membawa buku amal kita ke langit. Buku itu berisi catatan pahala dan dosa yang kita lakukan selama setahun.

Untuk itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak baca istigfar di bulan Sya’ban ini. Agar dosa-dosa kita diampuni. Sehingga ketika amalan kita diangkat ke langit, pahala kita lebih besar dari dosanya.

3. Puasa Sunnah Sya’ban

Melakukan puasa di bulan Sya’ban sangat dianjurkan. Umat Islam disunnahkan melakukan puasa di bulan ini minimal satu hari. Namun jika mampu, dianjurkan berpuasa lebih banyak dari itu, sesuai kemampuan kita.

Nabi Muhammad SAW mengisi bulan Sya’ban dengan puasa yang sebanyak-banyaknya. Sampai Aisyah ra, isteri Nabi, mengira Beliau berpuasa selama sebulan penuh.  

“Saya tidak pernah melihat Nabi SAW berpuasa sebulan penuh, kecuali di bulan Ramadhan. Saya juga tidak melihat Beliau SAW berpuasa lebih sering dari bulan Sya’ban.” (HR. Bukhari dan Muslim).

Oleh karena itu, muslimin dianjurkan untuk memperbanyak puasa di bulan ini, agar amalan kita tercatat baik. Apalagi, jika ketika catatan amal kita itu diangkat ke langit, kita dalam keadaan berpuasa. Ini akan menambah catatan pahala kita.

Baca Juga: Ini Niat Puasa Bulan Syaban dan Keutamaannya: Dibaca Malam Atau Siang Harinya

4. Mengaji Al-Quran

 Bulan Sya’ban disebut juga sebagai Syahrul Qur’an (Bulannya Al Quran).  Selain itu, bulan Sya’ban juga disebut Syahrul Qurra’ (bulannya para pembaca Al Qur’an).

Dalam kitab Lathaiful Ma’arif karya Ibnu Rajab Al Hambali, Hasan bin Sahl berkata, bulan Sya’ban bertanya kepada Allah SWT: “Wahai Tuhanku, Engkau menjadikanku di antara dua bulan yang agung, maka apa bagian untukku?” Allah SWT menjawab: “Kujadikan untukmu (bulan) Qiraatul Qur’an (membaca Al Qur’an).”

Umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak baca Al Quran di bulan ini. Diriwayatkan dari Anas Ra, ia berkata: “Ketika memasuki bulan Sya’ban, kaum Muslimin sibuk dan tekun dengan mushafnya (Al Quran) masing-masing untuk dibaca. Mereka juga mengeluarkan zakat harta untuk menguatkan dhuafa dan orang miskin berpuasa di Bulan Ramadhan.”

 Itulah 5 amalan yang bisa dilaksanakan di bulan Sya’ban.***

Editor: Muhammad J.H

Tags

Terkini

Terpopuler