Isi Kandungan Surat Al Ma'un dan Bacaan Ayat 1-7 Arab, Latin dan Arti, Ciri-Ciri Orang Yang Mendustakan Agama

- 27 November 2022, 16:50 WIB
Isi Kandungan Surat Al Ma'un dan Bacaan Ayat 1-7 Arab, Latin dan Arti, Ciri-Ciri Orang Yang Mendustakan Agama
Isi Kandungan Surat Al Ma'un dan Bacaan Ayat 1-7 Arab, Latin dan Arti, Ciri-Ciri Orang Yang Mendustakan Agama /Pixabay/


DEMAK BICARA - Berikut isi kandungan surat Al Ma’un lengkap dengan bacaan ayat 1-7 arab, latin dan arti.

Surat Al Ma'un dalam Al-Quran merupakan surat ke 107, yang artinya barang-barang yang berharga serta termasuk kedalam golongan surat Makkiyah.

Dijelaskan dalam surat Al Ma'un mengenai ciri-ciri orang yang mendustakan agama, yang pertama adalah yang menghardik anak yatim.

Tidak mau memberi makan orang miskin dan tidak mau memberikan bantuan untuk sesama, yang juga terdapat dalam surat Al Ma'un.

Baca Juga: Bacaan Doa Masuk Masjid dan Keluar Masjid Arab, Latin, Arti Memohon Dibukakan Rahmat dan Keutamaan dari Allah

Dalam surat Al Ma'un ditegaskan pula bagi mereka yang lalai dalam shalatnya yang berbuat riya, maka tidak akan bermanfaat baginya.

Berlaku riya merupakan tindakan yang dilarang dimana menolong atau beribadah hanya untuk mendapat pujian dari manusia.

Dan berikut bacaan surat Al-Ma’un tulisan arab, latin dan arti ayat 1-7.

Ayat 1

اَرَءَيْتَ الَّذِيْ يُكَذِّبُ بِا لدِّيْنِ

a ro-aitallazii yukazzibu bid-diin

Artinya: "Tahukah kamu (orang) yang mendustakan agama?".

Ayat 2

فَذٰلِكَ الَّذِيْ يَدُعُّ الْيَتِيْمَ

fa zaalikallazii yadu''ul-yatiim

Artinya: "Maka itulah orang yang menghardik anak yatim".

Ayat 3

وَ لَا يَحُضُّ عَلٰى طَعَا مِ الْمِسْكِيْنِ

wa laa yahudhdhu 'alaa tho'aamil-miskiin

Artinya: "dan tidak mendorong memberi makan orang miskin".

Ayat 4

فَوَيْلٌ لِّلْمُصَلِّيْنَ

fa wailul lil-musholliin

Artinya: "Maka celakalah orang yang sholat".

Ayat 5

الَّذِيْنَ هُمْ عَنْ صَلَا تِهِمْ سَاهُوْنَ

allaziina hum 'ang sholaatihim saahuun
 
Artinya: "(yaitu) orang-orang yang lalai terhadap sholatnya".

Ayat 6

الَّذِيْنَ هُمْ يُرَآءُوْنَ

allaziina hum yurooo-uun

Artinya: "yang berbuat riya'".

Ayat 7
 
وَيَمْنَعُوْنَ الْمَا عُوْنَ

wa yamna'uunal-maa'uun

Artinya: "dan enggan (memberikan) bantuan".

Itulah isi kandungan surat Al Ma'un yang dilengkapi dengan bacaan ayat 1-7 dan dalam arab, latin serta arti.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x