Untuk Modal Usaha! Simak Tabel KUR BRI Berikut Ini, Catat Syarat Pengajuan serta Berkas yang Perlu Disiapkan

- 10 Januari 2024, 13:55 WIB
Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI.
Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI. /Tangkap layar/bri.co.id/

DEMAK BICARA - Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) merupakan program pinjaman modal atau pembiayaan usaha dengan subsidi bunga dari pemerintah yang disalurkan melalui beberapa lembaga keuangan, salah satu di antaranya adalah Bank BRI.

Berikut ini kami sajikan informasi mengenai tabel KUR BRI dengan plafon beragam yang bisa menjadi pilihan pembiayaan modal usaha. Simak juga syarat pengajuan dan berkas yang perlu disiapkan.

Tabel KUR BRI dengan plafon beragam ini mempunyai bunga sebesar 0,5% per bulan. Tentunya bisa menjadi pilihan sebagai pembiayaan modal usaha dengan memperhatikan syarat pengajuan dan berkas yang diperlukan.

Baca Juga: Kucing: Kawan Setia dengan Banyak Keunikan dan Fakta Menarik

Jika Anda pernah mencoba mengajukan KUR BRI pada tahun sebelumnya dan mengalami kegagalan, Anda masih memiliki kesempatan untuk kembali melakukan pengajuan di tahun 2024 ini.

Program KUR BRI untuk tahun 2023 sendiri telah ditutup tepatnya pada tanggal 31 Desember 2023 lalu.

Saat ini, belum ada informasi terbaru mengenai pembukaan kembali program KUR BRI untuk tahun 2024. Tetapi bagi Anda yang berminat, tabel KUR BRI 2023 ini bisa Anda pelajari sebagai acuan untuk melakukan pengajuan pinjaman.

Tabel angsuran KUR BRI 2023

  • Rp 4.303.400,- untuk angsuran selama 12 bulan
  • Rp 2.911.600,- untuk angsuran selama 18 bulan
  • Rp 2.216.100,- untuk angsuran selama 24 bulan
  • Rp 1.521.100,- untuk angsuran selama 36 bulan
  • Rp 1.174.300,- untuk angsuran selama 48 bulan
  • Rp 966.700,- untuk angsuran selama 60 bulan

Ketentuan pengajuan pinjaman KUR BRI 2023

  • Tidak sedang menerima pinjaman serupa
  • Minimal berusia 21 tahun atau sudah menikah
  • Memiliki usaha yang sudah berjalan minimal selama enam bulan

Persyaratan berkas yang perlu disiapkan

  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Buku Nikah atau akta cerai (jika berlaku)
  • Surat izin Usaha
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)

Itulah informasi tabel KUR BRI pada tahun 2023, syarat pengajuan, dan berkas yang perlu disiapkan.

Diharapkan, informasi ini dapat membantu Anda dalam memperoleh pinjaman modal melalui KUR BRI jika program tersebut telah kembali dibuka pada tahun ini.***

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x