Babak 16 Besar Kevin Marcus Terhenti The Minions Gagal Mempertahankan Gelar Juara Japan Open 2022 Hari Ini

1 September 2022, 19:42 WIB
Babak 16 Besar Kevin Marcus Terhenti The Minions Gagal Mempertahankan Gelar Juara Japan Open 2022 Hari Ini /

 

DEMAK BICARA - Kevin-Marcus atau yang biasa disapa The Minions Gagal Mempertahankan gelar juara berturut turut, berikut hasil Japan Open 2022 babak 16 besar.

Kamis 1 September, 11 wakil Indonesia dijadwalkan bertanding memperebutkan tiket ke babak 8 besar Japan Open 2022, berikut hasil babak 16 besar tersebut.

The Minions menjadi salah satu wakil tim Indonesia yang akan berjuang di babak 16 besar, dari hasil pertandingan Japan Open 2022 ini langkah mereka harus terhenti.

Masih ada 4 wakil yang akan terus berjuang memperebutkan tiket menuju ke babak 8 besar ini , berikut rincian hasil Japan Open 2022 babak 16 besar.

Baca Juga: Gagal Lagi, Impian Juara The Minions di Jepang Kandas, 4 Wakil Indonesia Pupus Rebut Gelar Juara Japan Open

Marcus/Kevin membuka babak pertama dengan kemenangan dengan skor 21-17, di babak kedua wakil Korea Selatan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang berhasil membalikan keadaan dengan skor 17-21.

The Minions terpaksa harus bermain rubber, pada babak penentuan ini kedua tim berusaha sekeras mungkin untuk mendapatkan tiket ke babak 8 besar.

Permain berjalan sangat sengit hingga akhir skor 24-26, dan The Minions pun harus terhenti di babak 16 besar ini.

Berikut rincian hasil sementara babak 16 besar Japan Open 2022, Jonathan menjadi pembuka dan berhadapan dengan wakil Jepang Kenta Nishimoto.

Baca Juga: Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto Menang di Babak 16 Besar Japan Open 2022 Hari Ini

Jojo harus bermain rubber dengan skor 21-15,13-21 dan 18-21 untuk kemenangan wakil Jepang.

Satu satunya tunggal putri Gregoria yang akrab dipanggil Jorji berhasil memenangkan pertandingan melawan wakil Taipei Pai Yu Po skor akhir 21-9, 18-21 dan 21-9.

Tunggal putra Chico berhasil menyusul jejak Jorji dimana dia memenangkan pertandingan usai berhadapan dengan Rasmus Gemke (Denmark) dengan skor 21-13 dan 21-14.

Apri/Fadia berhasil melaju ke babak selanjutnya usai berhadapan dengan Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (China), dengan skor 22-20 dan 24-22 .

 Baca Juga: The Minions Tak Lagi Perkasa, Cek Di Sini Hasil 16 Besar Japan Open 2022 Osaka 1 September 2022

Bagas/Fikri belum berhasil memenangkan pertandingan melawan Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China), dengan skor 20-22 dan 18-21.

Dari sektor campuran Rinov/Pitha belum berhasil melawan wakil China Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping dengan skor 13-21 dan 13-21.

 Itulah hasil sementara babak 16 besar Japan Open 2022 Osaka hari kedua, 3 wakil Indonesia berhasil melaju ke babak 8 besar.***

Editor: Maya Atika

Tags

Terkini

Terpopuler