Naturalisai Pemain Timnas Indonesia, Menpora Berharap Pemain Bibit Dalam Negeri Saja, Berikut Penjelasanya

- 10 Februari 2022, 11:08 WIB
Naturalisai Pemain Timnas Indonesia, Menpora Berharap Pemain Bibit Dalam Negeri Saja, Berikut Penjelasanya
Naturalisai Pemain Timnas Indonesia, Menpora Berharap Pemain Bibit Dalam Negeri Saja, Berikut Penjelasanya /Tangkap layar laman Kemenpora.go.id

DEMAK BICARA - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali angkat bicara soal pesepak bola naturalisasi.

Diketahui bersama Timnas Indonesia sedang memberikan daftar nama para pemain asing yang segera naturalisasi sebagai warga Indonesia, namun Menpora justru berharap bibit dari dalam negeri.

Hal ini disampaikan Menpora Zainudin Amali sebelum memutuskan untuk naturalisasi pemain asing menjadi warga negara Indonesia, Amali justr akan berhati-hati dengan keputusan tersebut dan akan lebih ketat seleksi.

Baca Juga: Kolaborasi MENPORA dan PWI Saling Implementasi Desain Besar Olahraga Nasional

Menpora Amali akan lebih hati-hati sebelum memutuskan untuk menyetujui hal tersebut dikutip dari laman Kemenpora.go.id.

“Saya sangat ketat untuk naturalisasi, jangan seperti sebelum-sebelumnya usianya sudah tidak memungkinkan lagi untuk menjadi penggawa timnas dan bahkan berbagai persyaratan yang tidak bisa dipenuhi, saya tidak mau itu,” kata Menpora Amali.

Menpora Zainudin Amali justru akan mengundang PSSI dan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae Yong dalam waktu dekat untuk mengetahui alasan naturalisasi pemain.

“Saya akan undang PSSI dan pelatih Shin Tae Yong untuk menjelaskan tentang kebutuhan terhadap naturalisasi itu. Tetapi kalau ada kebutuhan jangka pendek dan itu punya rasionalitas serta alasan yang kuat maka tentu kita akan dengarkan langsung,” ucap Menpora Amali.

Meski demikian, Menpora Amali berharap memaksimalkan talenta para pemain atau pesepak bola yang ada di Tanah Air Indonesia.

Halaman:

Editor: Kusuma Nur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x