Liang Wei Keng dan Wang Chang Jadi Juara di Final Japan Open 2022 4 September 2022

- 4 September 2022, 14:24 WIB
Liang Wei Keng dan Wang Chang Juara di Final Japan Open 2022 4 September 2022
Liang Wei Keng dan Wang Chang Juara di Final Japan Open 2022 4 September 2022 /Instagram @liangweikeng1130



DEMAK BICARA - Pasangan ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen kalah di final atas wakil ganda putra China Liang Wei Keng/Wang Chang, pada laga babak Final Japan Open 2022 Osaka 4 September 2022, 18-21, 21-13, 17-21 di Maruzen Intec Arena Osaka.

Awal set pertama Final Japan Open 2022 Osaka antara ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dan ganda putra China Liang Wei Keng/Wang Chang berjalan dengan ketat.

Beberapa kali perolehan poin Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dan Liang Wei Keng/Wang Chang imbang, sistem pertahanan ganda putra Denmark berjalan cukup baik di final Japan Open 2022 Osaka.

Baca Juga: Demo BBM Naik Warnai Sejumlah Daerah di Indonesia, Serikat Buruh Sepakat Turun ke Jalan Besok, Siap-siap!

Hanya saja Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen sering kehilangan poin pada Final Japan Open 2022, karena pengembalian servis Kim Astrup yang buruk dan dimanfaatkan oleh Liang Wei Keng/Wang Chang.

Saat poin 10-8 senar raket Wang Chang sempat terputus, interval set pertama dapat diambil oleh ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, 11-8.

Adu drive di depan net terjadi antara Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dan Liang Wei Keng/Wang Chang, setelah tertinggal 15-11 pasangan China mulai mengejar dan menyamai poin Denmark.

Baca Juga: Hasil Final Japan Open 2022, Selebrasi Lucu Sapsiree, Yuta Watanabe/Arisa highasino Kenapa?

Ganda putra China Liang Wei Keng/Wang Chang kemudian berhasil berbalik unggul, di poin 18-19 Wang Chang sempat protes karena servis Kim Astrup yang menggoyangkan raket.

Wakil China Liang Wei Keng/Wang Chang berhasil mencuri set pertama 18-21, di set kedua Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen langsung memimpin 3-0.

Bermain lebih rapi, pasangan ganda putra Denmark berhasil mendapatkan interval set kedua dengan keunggulan atas Liang Wei Keng/Wang Chang 11-5.

Setelah itu perolehan ganda putra Denmark sulit dikejar oleh wakil China, keunggulan 21-13 di set kedua diperoleh Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Di set ketiga kedua pasangan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen dan Liang Wei Keng/Wang Chang kembali bermain ketat, smash-smash keras dan pengembalian servis wakil ganda putra China kerap mendulang poin.

Baca Juga: CEK CEK! Sinopsis dan Daftar Pemain Utama 7 Film dan Serial Indonesia Bakal Tayang di Netflix

Kim Astrup kembali kerap melakukan kesalahan, pengembalian shuttlecocknya tanggung, Liang Wei Keng/Wang Chang unggul di interval set ketiga dengan 7-11.

Anders Skaarup Rasmussen juga melakukan beberapa kali kesalahan, ia dipancing bermain ke depan oleh Liang Wei Keng/Wang Chang dan ketika pengembaliannya tanggung langsung disambar oleh wakil China.

Ganda putra Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen tertinggal cukup jauh 8-18 di set ketiga Final Japan Open 2022 Osaka atas Liang Wei Keng/Wang Chang.

Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen sempat mendekat 16-20, di poin 17-20 Wang Chang sempat mendapatkan servis error, namun akhirnya Liang Wei Keng/Wang Chang berhasil menutup set ketiga dengan 17-21.****

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x