Preview dan Prediksi Susunan Pemain Brunei vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Leg Kedua

- 17 Oktober 2023, 09:43 WIB
Preview dan prediksi susunan pemain Brunei vs Indonesia di leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Preview dan prediksi susunan pemain Brunei vs Indonesia di leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. /Dok. PSSI

DEMAK BICARA - Berikut ini preview dan prediksi susunan pemain pertandingan leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang mempertemukan Brunei Darussalam menghadapi Timnas Indonesia hari ini.

Laga leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Brunei Darussalam kontra Timnas Indonesia akan berlangsung di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, simak preview pertandingannya dan prediksi susunan pemain di ulasan ini.

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia leg pertama akan dimainkan Selasa, 17 Oktober 2023 mulai pukul 19.15 WIB, ketahui preview pertandingan tersebut dan prediksi susunan pemain di ulasan ini.

Baca Juga: Duka Mendalam: Paramedis Palestina Menjadi Korban dalam Konflik Israel-Palestina

Timnas Indonesia berpeluang besar untuk lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, mengingat mereka meraih kemenangan telak 6-0 dalam pertemuan pertama di Jakarta pekan lalu.

Meski demikian, pelatih Shin Tae Yong menekankan bahwa mereka tidak akan bermain aman, dan akan tetap menyerang habis-habisan.

Kemungkinan terdapat perubahan dalam komposisi pemain, seperti Fachruddin Aryanto yang tampil gemilang bersama Madura United di BRI Liga 1 2023-2024, dan Shayne Pattynama yang dapat mengisi sisi kiri pertahanan.

Ramadhan Sananta yang sebelumnya hanya sebagai pemain pengganti, diperkirakan akan menjadi starter bersama Dimas Drajad dan Dendy Sulistyawan di lini depan.

Di sisi lain, Brunei Darussalam belum menyerah meski menghadapi misi yang sulit. Pelatih Mario Rivera berharap dukungan dari suporter akan memberikan semangat tambahan kepada para pemain.

Halaman:

Editor: Ryadh Fadhillah Junianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah