Menanggapi Persoalan Pinjaman Online, Ganjar: Saya Sering ditawari Pinjaman Online Lewat SMS

- 28 Juli 2021, 21:40 WIB
Menanggapi Persoalan Pinjaman Online, Ganjar: Saya Sering  ditawari Pinjaman Online Lewat SMS
Menanggapi Persoalan Pinjaman Online, Ganjar: Saya Sering ditawari Pinjaman Online Lewat SMS /Forum Wartawan Online Demak

Demak Bicara – Persoalan mengenai pinjaman online sering dieluhkan oleh masyarakat, adanya pinjaman online ilegal tentunya membuat sebagian orang merasa tidak nyaman.

Pinjaman online ilegal terkadang menggunakan media promosi dengan mengirimkan SMS secara acak.

Tak jarang banyak banyak masyarakat yang terjebak pinjaman online ilegal itu, lantas merasa kebaratan dengan bunga yang sangat tinggi.

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui webinar yang diadakan oleh Forum Wartawan Online Demak (Forwonede) menjelaskan tentang bagaimana potensi dan perkembangan pinjaman online atau fintech lending di Indonesia.

Baca Juga: Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Berupaya Dekatkan Dunia Perbankan dengan Masyarakat Melalui OJK

Dibuka dengan sambutan hangat oleh pembawa acara Dr Dyah Nugrahani yang merupakan salah satu dosen di UPGRIS, Gubernur Ganjar Pranowo yang bertindak sebagai keynote speaker memberikan salam dan sambutan kepada seluruh peserta webinar.

Gubernur Jateng itu lantas memberikan apresiasi kepada Forum Wartawan Online Demak yang telah mengadakan webinar mengenai pinjaman online ini.

“Webinar soal pinjaman online ini idenya bagus, kreatif, Ini sangat bagus,” kata Ganjar Pranowo, pada 28 Juli 2021.

Ganjar Pranowo menghimbau kepada peserta webinar untuk memperhatikan bunga yang ditetapkan oleh pinjaman online.

Halaman:

Editor: Tegar Aji Saputra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x