Korban Bertambah ! Warga Sipil Tewas dan Terluka dalam Pemboman Israel di Gaza Selatan, Tengah dan Utara

- 18 Januari 2024, 11:22 WIB
Bangunan di wilayah Gaza Palestina yang hancur akibat serangan Israel.
Bangunan di wilayah Gaza Palestina yang hancur akibat serangan Israel. /Instagram @gazanow/

DEMAK BICARA - Melansir dari WAFA pada 17 Januari 2024, beberapa warga sipil tewas dan lainnya terluka dalam pemboman Israel di Jalur Gaza selatan, tengah dan utara.

Israel melakukan serangan terhadap Khan Yunis, di Jalur Selatan, terutama di sekitar wilayah Qizan an-Najja dan Batn Al-Sameen, serta menembaki alun-alun pemukiman baru di pusat kota.

Di daerah Kota Rafah, di selatan, jet Israel menargetkan sekelompok warga sipil, yang menyebabkan terbunuhnya dua warga sipil dan melukai yang lainnya.

Tim penyelamat dan kru ambulans juga menemukan beberapa jenazah dan orang-orang terluka dari bawah reruntuhan rumah keluarga El-Hout.

Baca Juga: Gempa Dahsyat di Semenanjung Noto, Jepang, Picu Gelombang Tsunami dan Korban Jiwa Meningkat

Yang menjadi sasaran serangan pendudukan di kamp pengungsi Shaboura, selatan kota Rafah.

Pesawat tempur Israel juga menembaki kamp pengungsi al-Maghazi dan Bureij, di Jalur tengah.

Di Deir al-Balah, jet Israel menargetkan sekelompok warga di sekitar Jalan Abu Hosni, menewaskan sedikitnya tiga orang dan melukai beberapa lainnya.

Sebelumnya, puluhan warga sipil tewas dan terluka dalam serangan udara Israel yang menargetkan rumah-rumah di kawasan Nafaq di Kota Gaza.

Halaman:

Editor: Rika Rismayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x