Makna dan Kandungan Surah Ghafir, Surah Ke 40 dalam Al Qur'an yang Memiliki 3 Nama

- 17 Agustus 2022, 21:02 WIB
Makna dan Kandungan Surah Ghafir, Surah Ke 40 dalam Al Qur'an yang Memiliki 3 Nama
Makna dan Kandungan Surah Ghafir, Surah Ke 40 dalam Al Qur'an yang Memiliki 3 Nama /Unsplash/Anis Coquelet

DEMAK BICARA - Berikut makna dan kandungan Surah Ghafir.

Surah Ghafir merupakan surah ke-40 dalam Al Quran. Surah ini terdiri dari 85 ayat dan termasuk kedalam golongan surah makkiyah.

Surah ini memiliki nama Ghafir karena merupakan salah satu nama dan sifat Ilahi yang dimiliki oleh Allah swt yang berarti sang pengampun dosa.

Surah ini diperkenalkan pada ayat ke-3 sebagai Ghāfir al-Dzanbi.

Baca Juga: Belajar Ilmu Tajwid Hukum Nun Sukun dan Tanwin: Idzhar Halqi, Iqlab dan Ikhfa, Lengkap Contoh dan Cara Membaca

Di samping itu juga mengandung harapan rahmat dan ampunan. Surah ini diturunkan setelah surah Az-Zumar dan memiliki 3 nama, 2 nama lainnya adalah Al - Mu’min dan At-Tawl atau Zit Tawl.

Ketiga nama surah ini merupakan nama resmi dan memiliki kaitan dengan surah ini.

Dimana At-Tawl atau Zit Tawl juga merupakan salah satu sifat ilahi yang dimiliki oleh Allah swt yang memiliki makna “Mempunyai Karunia Yang Tidak Putus”.

Sedangkan nama Al-Mu’min merupakan sebutan yang digunakan oleh Nabi Muhammad Saw sebagi surah Ha Mim Al-Mu’min yang diawali huruf Ha Mim.

kata Al-Mu’min memiliki makna laki-laki yang beriman.

Baca Juga: AMALAN Mustajab Pelunas Hutang, Tata Cara Amalan Membuka Pintu Rezeki Agar Rezeki Semakin Lancar dan Barokah

Pada ayat 28 Surah Al-Mu’min diceritakan tentang seorang laki - laki beriman yang merupakan pengikut Firáun dan merupakan seorang Qibti tetapi ia menyembunyikan keimanannya.

Hingga suatu hari ia menerima dakwah Musa dan membelanya.

Qibti ini dijelaskan Al-Quran sebagai orang yang membela dakwah.

Ada beberapa pendapat mengenai siapa nama orang ini. At-Tabari berpendapat bahwa ia adalah "Khair".

Sedangkan Ibnu Abbas berpendapat bahwa ia adalah "Hazbil" atau "Hazfil". Dan ada juga yang menyebutnya "Syam'an".

Pada ayat 58 Surah Ghifar dijelaskan juga bahwa tidak sama derajatnya antara orang-orang buta yang tidak mengetahui jalan kebenaran (al-a’ma) dengan orang-orang yang melihat (al-bashir) yakni mengetahui jalan kebenaran.

Juga tidak sama orang yang selalu berbuat jahat (al-musi’) dengan orang yang mengamalkan perbuatan-perbuatan baik (amilu al-shalihat).

Keutamaan Membaca Surah Ghifar

Terdapat berbagai ajaran yang terkandung di dalam Surah Ghifar yang dapat kamu implementasikan ke dalam kehidupan sehari - hari agar mendapatkan keberkahan dan fitrah dari-Nya.

Keutamaan yang didapat dalam membaca Surah Ghifar yaitu dapat menghadapi orang yang zalim.

Surah Ghafir juga sebagai penawar sakit mata.

Malaikat akan berdoa agar kita mendapatkan rahmat Allah ilmu yang baik dan ampunan Allah.

Mendapat kesempatan untuk menolong saudara-saudara kita di surga dan masih banyak keutamaan lainnya yang bisa kamu dapatkan.

Oleh karena itu, mulailah membaca Surah Ghifar yang akan mendatang kan banyak keutamaan lainnya.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x