Kampus yang Buka Pendaftaran Pakai Nilai UTBK SBMPTN 2022 dengan Skor 400 500

- 28 Juni 2022, 07:17 WIB
Skor Nilai UTBK Dapat 400 500? Tenang, Ini Kampus yang Buka Pendaftaran Pakai Nilai UTBK SBMPTN 2022, 7 PTN yang Menyelenggarakan Seleksi Mandiri dengan Nilai UTBK.
Skor Nilai UTBK Dapat 400 500? Tenang, Ini Kampus yang Buka Pendaftaran Pakai Nilai UTBK SBMPTN 2022, 7 PTN yang Menyelenggarakan Seleksi Mandiri dengan Nilai UTBK. /Tangkapan layar/Instagram @ayokitakuliah

DEMAK BICARA - Banyak peserta yang khawatir karena mungkin mendapatkan nilai skor UTBK 400-500.

Bagi Anda peserta yang dapat skor UTBK 2022 400-500 tidak perlu kahwatir, Anda masih bisa daftar ke Universitas atau kampus.

Berikut akan dibagikan daftar kampus yang buka pendaftaran dengan nilai UTBK sebagai syarat masuk.

Selain itu, info dapat nilai 400 500 bisa masuk Universitas mana saja juga telah dirangkum lengkap.

Baca Juga: Hari Terakhir Piala Presiden 2022 di bulan Juni, Ditutup Madura United vs Persija

Mendapatkan skor 400 dan 500 memang menjadikan peluang masuk perguruan tinggi lebih sulit.

Bagi yang mendapatkan skor 600 ke atas bebas memilih kampus tertentu.

Namun tidak perlu khawatir masuk kampus dengan nilai UTBK di bawah rata-rata karena Anda bisa masuk lewat jalur mandiri.

Sejumlah kampus menerima pendaftaran lewat jalur mandiri dengan nilai UTBK.

Namun kampus ini sejauh ini belum diketahui berapa batas nilainya jadi bisa cek informasi resminya.

Baca Juga: Puasa Arafah dan Tarwiyah 2022, Inilah Keutamaan Puasa Sunnah Tarwiyah dan Arafah Berdasarkan Hadits

Kampus di bawah ini menerima nilai UTBK 2022 jalur mandiri:

Institut Teknologi Bandung (ITB): pendaftaran 06 – 29 Juni 2022

Institut Pertanian Bogor (IPB): pendaftaran 15 Juni-25 Juni 2022

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): 1 - 26 Juni 2022

Universitas Padjadjaran (UNPAD): buka sampai 27 Juni 2022

Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED): pendaftaran 27 Juni 2022.

Universitas Diponegoro (UNDIP): pendaftaran 11 April - 26 Juni 2022

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY): Pendaftaran 14 Juni - 16 Juli 2022

Universitas Sebelas Maret (UNS): pendaftaran 1 Juni - 26 Juni 2022

Universitas Negeri Malang (UM): pendaftaran 3 - 25 Juni 2022.

Itulah tadi daftar kampus atau Universitas yang terima pendaftaran pakai nilai UTBK 2022.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah