Tuntutan KPAI pada Perusahaan Transportasi untuk Anak SD Korban Selamat Kecelakaan Maut Truk Trailer di Bekasi

- 2 September 2022, 14:05 WIB
Menurut Retno Listyarti Komisioner KPAI, anak-anak SD tersebut berhak mendapatkan pemulihan psikologi usai melihat kejadian kecelakaan truk trailer yang banyak memakan korban jiwa.
Menurut Retno Listyarti Komisioner KPAI, anak-anak SD tersebut berhak mendapatkan pemulihan psikologi usai melihat kejadian kecelakaan truk trailer yang banyak memakan korban jiwa. /Instagram.com/@ntmc_polri

 

 

DEMAK BICARA – Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mengajukan para siswa sekolah dasar yang selamat dari kejadian kecelakaan maut truk trailer di Bekasi mendapat pemulihan psikologi berupa trauma healing.

KPAI mengusulkan para anak SD yang selamat dan melihat peristiwa kecelakaan maut itu mendapat asesmen atau penilaian psikologi dan rehabilitasi trauma.

"KPAI mendorong ada asesmen psikologi terhadap peserta didik yang selamat dan melihat kejadian teman-temannya di tabrak truk, bersimbah darah, dan lain-lain," jelas Retno Listyarti Komisioner KPAI, dikutip dari PMJ News.

Menurut Retno Listyarti Komisioner KPAI, anak-anak SD tersebut berhak mendapatkan pemulihan psikologi usai melihat kejadian kecelakaan truk trailer yang banyak memakan korban jiwa.

 

Retno Listyarti Komisioner KPAI mendesak perusahaan transportasi terkait akan bertanggung jawab penuh terhadap proses rehabilitasi psikologis korban yang selamat.

Ia juga meminta perusahaan itu memberikan santunan bagi para korban.

"KPAI mendorong perusahaan transportasi dari truk penabrak untuk bertanggung jawab terhadap rehabilitasi psikologi (pembiayaan), rehabilitasi kesehatan fisik, dan juga santunan bagi keluarga korban sebagai bentuk tanggung jawab," ujarnya.

Halaman:

Editor: Diaz A Abidin

Sumber: PMJ News Kementerian Sosial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x